NUR LATIPA, NUR
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI SALURAN DISTRIBUSI DALAM MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN GAS ELPIJI 12 KG DAN 50 KG PADA PT. CAHAYA BERLIAN SYUKUR KOTA KENDARI LATIPA, NUR
Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis Vol 1, No 1 (2016): Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis
Publisher : Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (51.094 KB)

Abstract

NURLATIPA (C1A1 12 121), Strategi Saluran Distribusi Dalam Meningkatkan Volume Penjualan Gas Elpiji 12 Kg Dan 50 Kg Pada PT. Cahaya Berlian Syukur Kota Kendari. Dibawah bimbingan Bapak Muh. Amir selaku pembimbing I dan Bapak Sartono selaku pembimbing II.Penelitian ini dilakukan pada perusahaan PT. Cahaya Berlian Syukur Kendari dengan tujuan untuk mengetahui strategi saluran distribusi dalam meningkatkan volume penjualan gas elpiji. Informan dalam penelitian ini yaitu pimpinan perusahaan, kepala bagian pemasaran, bagian administrasi, pengecer dan konsumen akhir.  Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Serta menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif yaitu dengan memberikan gambaran yang jelas tentang permasalahan dalam penelitian sehingga dapat menjawab permasalahan dalam penelitian ini. Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa strategi saluran distribusi yang di pakai oleh PT. Cahaya Berlian Syukur pada gas elpiji 12 kg menggunakan saluran distribusi langsung dan tidak langsung, sedangkan pada gas elpiji 50 kg hanya menggunakan saluran distribusi langsung. Dalam saluran distribusi PT. Cahaya Berlian Syukur pada gas elpiji 12 kg yang paling efektif digunakan adalah saluran distribusi tidak langsung, sedangkan pada gas elpiji 50 kg yang paling efektif digunakan adalah saluran distribusi langsung.