Claim Missing Document
Check
Articles

Faktor internal dan eksternal yang berpengaruh terhadap kinerja auditor pemerintah pada salah satu aparat pengawas internal pemerintah (APIP) Hermansyah Hermansyah; Hamid Bone; Ibnu Abni Lahaya
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 2, No 4 (2017): November
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v2i4.1439

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor internal yang meliputi kompetensi, komitmen organisasi, motivasi dan eksternal yang meliputi gaya kepemimpinan, budaya organisasi, sistem reward yang berpengaruh terhadap kinerja auditor pemerintah, yang menjadi populasi penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur. Sampel penelitian ini dipilih dengan menggunakan metode total sampling yang berjumlah 99 auditor. Untuk memperoleh informasi atau data yang dapat diuji kebenarannya secara relevan dan lengkap, penelitian ini menggunakan metode penelitian teknik kuesioner, penelitian kepustakaan, mengakses website dan situs-situs yang menyediakan informasi sehubungan dengan masalah dalam penelitian. Kuesioner dibagikan kepada 99 auditor yang memiliki sertifikat jabatan fungsional auditor (JFA) dan dari 99 kuesioner yang dibagikan terdapat 69 kuesioner yang tidak diisi, sehingga total kuesioner yang dapat diproses untuk penelitian ini sebanyak 30 buah. Data yang dikumpulkan diolah dengan menggunakan metode penelitian Structural Equation Modeling (SEM) dengan menggunakan alat analisis partial least square (PLS) untuk menguji faktor internal dan eksternal yang berpengaruh terhadap kinerja auditor pemerintah. Berdasarkan hasil penelitian mengenai faktor internal dan eksternal yang berpengaruh terhadap kinerja auditor pemerintah pada salah satu aparat  pengawas internal pemerintah (APIP) di provinsi Kalimantan timur maka dapat disimpulkan bahwa variabel kompetensi (X1), komitmen organisasi (X2), dan motivasi (X3)  berpengaruh secara positif dan signifikan, hal ini menunjukkan bahwa semakin auditor berkompeten, mempunyai komitmen yang tinggi dan motivasi maka kinerja auditor yang di hasilkan semakin baik pula, sementara variabel gaya kepemimpinan (X4) budaya organisasi (X5) mempunyai arah hubungan yang negatif terhadap kinerja auditor artinya setiap orang dalam organisasi pasti memiliki latar belakang budaya yang berbeda-beda, seperti kebiasaan dalam diri setiap orang tidak sama meskipun organisasi telah menetapkan visi dan misi yang harus tercapai oleh setiap anggota organisasi. Variabel sistem reward (X6) juga mempengaruhi kinerja auditor secara negatif dan tidak signifikan artinya auditor BPKP Provinsi Kalimantan Timur yang berstatus sebagai PNS memiliki konsep bahwa peran mereka sebagai BPKP tidak memiliki hubungan dengan gaji diperoleh karena sistem penggajian yang ditetapkan pada PNS telah memiliki aturan yang baku.
ANALISIS PENILAIAN PERSEDIAAN PADA APOTEK DELFITA FARMA DI SAMARINDA SITI NOOR SELMA ANGGRAINI; HAMID BONE; IRWANSYAH -
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 1, No 2 (2016): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v1i2.451

Abstract

The purpose of this study was to determine the fairness of the presentation of the value of inventory in financial statements Pharmacies Delfita Farma in Samarinda and analyzing records inventory Pharmacies Delfita Farma using the Financial Accounting Standards Entities Without Public Accountability (SAK ETAP) to determine differences in the value of ending inventory. The analysis tool used is the Financial Accounting Standards Entities Without Public Accountability (SAK ETAP). Based on analysis tools that have been used got the final result of inventory is Rp 7,124,897.00 with no difference in the unit. Based on research, the analysis shows that the value of ending inventory by Pharmacies Delfita Farma is different from the value of ending inventory valuation using LIFO (Last In, Firts Out) method. final inventory's Alloris Tablet Rp 237,991.00 and Rp 238,924.00, Eflagen 50 mg of Rp 301,340.00 and Rp 301,500.00, Sanexon 4 mg of Rp 333,500.00 and Rp 339,625.00 and the final inventory Anbacim 500 mg no difference. Final inventory according to calculations Pharmacies Delfita Farma is Rp 7,124,897.00 while the calculation according to the author is Rp 7,132,115.00 resulting in a difference in the value of inventories amounting to Rp 7128.00. Therefore, the authors suggest Pharmacies Delfita Farma can improve assessment methods inventory so it can be in accordance with Financial Accounting Standards Entities Without Public Accountability (SAK ETAP) Chapter 11 Inventories are just using assessment LIFO (Last In, Firts Out) methods and Weighted average or average.Keywords: Assessment Inventory, FIFO
Pengaruh corporate governance terhadap kinerja perusahaan pada perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman yang terdaftar di bei Rizky Jayanti; Hamid Bone; Raden Priyo Utomo
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 3, No 1 (2018): April
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v3i1.1810

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti bahwa penerapan tata kelola perusahaan (corporate governance), kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional terhadap kinerja perusahaan (ROE). Tata kelola perusahaan adalah mekanisme pengendalian untuk mengelola dan mengelola perusahaan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan akuntabilitas perusahaan, yang tujuan utamanya adalah untuk mewujudkan nilai pemegang saham. Mekanisme internal adalah sarana kontrol perusahaan dengan menggunakan berbagai elemen yang ada dalam organisasi seperti memberikan kepemilikan saham kepada manajer. Mekanisme eksternal adalah cara mengendalikan perusahaan selain dengan menggunakan mekanisme internal perusahaan termasuk agen presentasi yang dikenal karena reputasinya (agen reputasi). Kontrol diarahkan untuk mengawasi perilaku manajer, sehingga tindakan yang dilakukan manajer dapat bermanfaat bagi perusahaan dan pemilik. Populasi penelitian adalah perusahaan manufaktur makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2014 - 2016. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan beberapa analisis regresi. Penelitian ini dilakukan dengan mengambil data di Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui situs web www.idx.co.id yang diperoleh secara historis dari laporan tahunan dan laporan keuangan yang disajikan di perusahaan manufaktur makanan dan minuman yang telah go public dan terdaftar di BEI Tahun 2014 - 2016 Dengan jumlah sampel perusahaan adalah 10 perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman periode 2014-2016. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan CG mempengaruhi kinerja perusahaan. Ini berarti bahwa jika perusahaan yang terdaftar di BEI dan telah disurvei oleh IICG menerapkan tata kelola perusahaan yang baik, kinerjanya akan meningkat. Tata kelola perusahaan yang lebih tinggi diukur dengan persepsi indeks tata kelola perusahaan, kepatuhan perusahaan yang lebih tinggi dan kinerja perusahaan yang baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontrol kepemilikan menunjukkan peningkatan kinerja perusahaan. Dari hasil nilai sig penelitian ini menunjukkan bahwa Kepemilikan Manajerial dan Kepemilikan Institusional tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Perusahaan sehingga hipotesis pertama dan kedua yang menyatakan "Kepemilikan Manajerial dan Kepemilikan Institusional berpengaruh positif terhadap Kinerja Perusahaan" ditolak.
Penerapan sistem dan prosedur akuntansi kas pada gereja gpmii jemaat kalam kudus kabupaten kutai kartanegara Lisa Evasusanti Silaban; Hamid Bone; Wulan Iyhig Ratna Sari
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 5, No 3 (2020): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v5i3.6063

Abstract

Lisa Evasusanti Silaban. Penerapan Sistem dan Prosedur Akuntansi Kas pada Gereja GPMII Jemaat Kalam Kudus di Kabupaten Kutai Kartanegara. Dibawah bimbingan Bapak H. Hamid Bone dan Ibu Wulan Iyhig Ratna Sari.Gereja GPMII merupakan bagian dari entitas publik dan semua aktivitas yang berkaitan dengan keuangan harus dipertanggungjawabkan kepada publik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan unsur-unsur sistem pengendalian internal pada sistem dan prosedur penerimaan dan pengeluaran kas di Gereja GPMII Jemaat Kalam Kudus Kabupaten Kutai Kartanegara. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan Gereja GPMII sebagai studi kasus. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa penerimaan kas masih lemah dimana gereja tidak memiliki nomor rening bank tetapi menyimpan kas gereja di nomor rekening bendahara dan dicampur dengan uang pribadi bendahara. Gereja tidak menyetor penerimaan kas ke bank sesegera mungkin tetapi penyetoran kas dilakukan apabila kas sudah terkumpul selama satu bulan, tidak melakukan perhitungan saldo kas yang ada ditangan secara periodik.  Pengeluaran kas masih lemah dimana fungsi penyimpanan kas tidak tepisah dari fungsi pencatatan dan tidak dilakukan rekonsiliasi bank oleh bendahara dan gereja tidak membuat nominal dana kas kecil.Kata Kunci: Penerapan akuntansi kas, sistem dan prosedur, pengendalian internal, penerimaan kas, pengeluaran kas.
Pengaruh struktur modal terhadap kinerja keuangan pada perusahaan pembiayaan yang terdaftar di bursa efek indonesia 2011-2016 Afri saldi Ahmad; Hamid Bone; Anisa Kusumawardani
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 3, No 4 (2018): November
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v3i4.3037

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur modal terhadap kinerja keuangan perusahaan pada sub-sektor keuangan perusahaan pembiayaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2016. Variabel yang digunakan untuk mengukur struktur modal adalah rasio utang terhadap ekuitas (DER), rasio utang terhadap aset (DAR), dan rasio ekuitas terhadap aset (EAR). Sedangkan variabel yang digunakan untuk mengukur kinerja keuangan perusahaan adalah rasio profitabilitas return On Equity (ROE). Data diperoleh dari publikasi situs resmi Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2011-2016. Populasi dalam penelitian ini adalah sub sektor keuangan perusahaan dari perusahaan pembiayaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2016. Dengan total 17 perusahaan. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Artinya, sampel tersebut sengaja dipilih berdasarkan kriteria tertentu untuk mewakili populasinya. Pengambilan dilakukan dengan memperhatikan kriteria (1) perusahaan pembiayaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia untuk periode 2011-2016. (2) perusahaan keuangan yang menerbitkan laporan tahunan lengkap baik laporan tahunan maupun laporan keuangan periode 2011-2016. (3) perusahaan pembiayaan yang memiliki nilai laba positif pada periode studi tahun 2011-2016. (4) memiliki kelengkapan informasi yang diperlukan dalam tujuan penelitian ini.
Analisis perlakuan akuntansi aset tetap Khairunnisa Khairunnisa; Hamid Bone; Ferry Diyanti
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 3, No 2 (2018): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v3i2.1885

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis kesesuian perlakuan akuntansi aset tetap pada PT. Better Teknik Indonesia dengan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAK ETAP) Bab 15 tentang aset tetap. Rumusan masalah yang diajukan adalah apakah perlakuan akuntansi aset tetap pada PT. Better Teknik Indonesia telah sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAK ETAP) Bab 15 tentang aset tetap. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAK ETAP) bab 15 tentang Aset Tetap yang meliputi standar pengakuan, pengukuran, pelepasan dan penyajian aset tetap dalam laporan keuangan. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dengan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui penelitian lapangan dengan mengamati langsung objek yang akan diteliti dan dokumentasi dengan melakukan analisis terhadap catatan dan dokumen yang dimiliki oleh organisasi yang terpilih sebagai objek penelitian, yaitu PT. Better Teknik Indonesia. Berdasarkan analisis dan pembahasan yang dilakukan menunjukkan bahwa perhitungan beban penyusutan PT. Better Teknik Indonesia belum sesuai dengan Standar Akuntansi keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAK ETAP) bab 15, karena perusahaan mencatat nilai beban penyusutan sebesar satu tahun penuh pada awal tahun perolehan aset tetap, tanpa mempertimbangkan tanggal dan perolehan aset tetap tersebut. Hal ini menyebabkan nilai aset yang disajikan oleh perusahaan disajikan terlalu rendah. Hasil analisis menunjukkan bahwa Nilai buku aset perusahaan pada tahun 2016 sebelum dilakukan koreksi adalah Rp 9.031.567.787. Koreksi yang dilakukan terhadap akumulasi aset tetap adalah sebesar Rp 193.990.932. Koreksi ini mempengaruhi nilai aset tetap perusahaan sehingga nilai buku aset tetap perusahaan yang disajikan setelah koreksi adalah sebesar Rp 9.225.558.719
Penentuan harga jual kayu bulat (logs) per m3 dengan metode cost - plus pricing Fatimah Fatimah; Hamid Bone; Ferry Diyanti
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 2, No 2 (2017): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v2i2.1451

Abstract

Keputusan penetuan harga jual produk atau jasa merupakan salah satu jenis pengambilan keputusan manajemen yang penting. PT. Harapan Kaltim Lestari merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang kontraktor perkayuan dan industri pengolahan kayu,perusahaan ini mengolah kayu bulat (logs) sebagai produk utamanya. Rumusan masalah skripsi ini adalah apakah analisis terhadap harga jual kayu bulat (logs) per M3 dengan menggunakan metode penentuan harga jual normal (cost-plus pricing) berdasarkan konsep biaya total (total cost) lebih rendah atau lebih tinggi dari pada harga jual yang ditentukan oleh perusahaan? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan besarnya harga jual kayu bulat (logs) per M3 antara harga jual yang diterapkan perusahaan dengan harga jual yang dihitung  dengan metode penentuan harga jual normal berdasarkan konsep biaya total (Total cost), oleh karena itu harga jual perusahaan perlu dianalisis menggunakan metode penentuan harga jual normal (Cost-plus pricing) berdasarkan konsep biaya total (total cost). Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa harga jual kayu bulat pada PT. Harapan Kaltim Lestari pada tahun 2013 untuk jenis kayu meranti adalah Rp. 1.177.155, sedangkan pada tahun 2014 untuk jenis kayu meranti adalah sebesar Rp. 1.655.129 dan untuk jenis rimba campuran adalah sebesar Rp. 2.447.594. Jika dibandingkan dengan harga jual kayu bulat (logs) per M3 menurut metode penentuan harga jual dengan pendekatan cost-plus (cost-plus pricing) berdasarkan konsep biaya total tahun 2013 untuk jenis kayu meranti adalah sebesar Rp. 1.879.467 selisih harga jual sebesar Rp. 702.312. sedangkan pada tahun 2014 untuk jenis kayu meranti adalah sebesar Rp. 3.284.285 selisih harga jual sebesar Rp. 1.629.156 dan jenis kayu rimba campuran adalah sebesar Rp. 3.156.443 selisih harga jual sebesar Rp 708.849. Dengan metode ini perusahaan dapat dengan jelas menghitung dan mengetahui seluruh komponen biaya yang terdapat dalam penentuan harga jualanya, sehingga perusahaan dapat dengan jelas dan pasti untuk mencapai target laba yang telah ditetapkan secara efektif dan efisien.
Pengukuran kinerja sektor publik dengan pendekatan balanced scorecard Destiana Nurisnaini; Hamid Bone; Wulan Iyhih Ratna Sari
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021): November
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v6i4.7702

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kinerja Puskesmas Kariangau menggunakan pengukuran kinerja Balanced Scorecard.Variabel yang digunakan adalah perspektif yang ada di dalam balanced scorecard, yaitu perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder.Metode pengumpulan datanya adalah dokumentasi Puskesmas Kariangau, yaitu laporan keuangan, indeks kepuasan masyarakat, laporan kunjungan pasien dan profil Puskesmas Kariangau. Hasil penelitian ini menunjukkan dari perspektif keuangan sudah menunjukkan kinerja yang baik, perspektif pelanggan kinerjanya sangat baik, perspektif proses bisnis internal kinerjanya diketahui baik, serta perspektif pembelajaran dan pertumbuhan menunjukkan kinerja yang baik. Secara keseluruhan dari hasil empat perspektif yang dianalisis menunjukkan bahwa kinerja Puskesmas Kariangau termasuk dalam kategori baik.
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Hasil Audit Internal di BPKP Perwakilan Kalimantan Timur Septian Farinda; Hamid Bone; Ledy Setiawati
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 7, No 2 (2022): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v7i2.7614

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh independensi, objektivitas, pengetahuan, pengalaman kerja, integritas dan etika audit terhadap kualitas hasil audit internal. Populasi penelitian ini adalah semua auditor Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur. Pengumpulan data penelitian menggunakan kuesioner. Pengambilan sampel menggunakan metode rumus Slovin dan jumlah sampel 42 responden. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan dan pengalaman kerja berpengaruh signifikan terhadap kualitas hasil audit, sedangkan independensi, objektivitas, integritas dan etika tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas hasil audit internal. Nilai koefisien determinasi menunjukkan independensi, objektivitas, pengetahuan, pengalaman kerja, integritas, dan etika audit secara bersama-sama berpengaruh terhadap kualitas hasil audit internal sebesar 66,4%, sementara sisanya 33,6% dipengaruhi faktor lain diluar model.
Analisis sistem pengendalian intern atas penggajian dan pengupahan karyawan Yuliska Hasnita Puteri; Hamid Bone; Iskandar Iskandar
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 3 (2021): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jiam.v6i3.7495

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis gambaran tentang sistem pengendalian intern atas penggajian dan pengupahan karyawan dalam memenuhi unsur-unsur pengendalian intern atas sistem penggajian dan pengupahan pada PT Tirta Mahakam Resources Tbk di Samarinda. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif dengan metode penelitian deskriptif komparatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah penelitian kepustakan dan penelitian lapangan dengan alat analisis internal control questionnaires. Hasil penelitian sistem pengendalian intern atas penggajian dan pengupahan karyawan yang diterapkan oleh PT Tirta Mahakam Resources Tbk sudah cukup berjalan dengan baik. Namun masih ada beberapa yang tidak sesuai dengan unsur-unsur pengendalian intern menurut teori dimana terdapat beberapa perangkapan tugas dalam menjalankan organisasinya dan beberapa dokumen tidak diotorisasi dengan pihak yang semestinya.
Co-Authors Afri saldi Ahmad Agus Iwan Kesuma Anak Agung Gede Sugianthara Anisa Kusumawardani Annastintatia Polii Anniza Setyowati Ariel Anandhika Darmasasmita Arlita, Rizki Bone, Hariman Carillya Suwandari Destiana Nurisnaini Dhina Mustika Sari Diniarty Hadi Dwi Irma Widyastuti Elfiana Effendie Faiga Sugesti Fatimah Fatimah Ferry Diyanti Ferry Diyanti Fibriani Nur Khairin Fitri Dalfiana Fakhri Fitriani Lutfiah Herlini Pramana Hermansyah Hermansyah Ibnu Abni Lahaya Indah Permata Sari Indah Permatasari Indra Suyoto Kurniawan Irma Ariani Irwansyah - Iskandar Iskandar Iskandar Iskandar Juminiyanti Juminiyanti Kartini Kartini Khairunnisa Khairunnisa Ledy Setiawati Ledy Setyawati Linayati Lestari, Linayati Lisa Evasusanti Silaban M. Qodrat Sahputra Maria Magdalena Nggara Maritsa Aghniy Muhamad Mujib Ridwan Muhammad Dellyono Muhammad Subhan Mustika Dwi Aryani Isman Musviyanti Musviyanti Nor Hana nur hikmah Nurhadi Nurhadi Nurita Affan Praja Hadi Saputra Putri Hajrina Haolia Raden Priyo Utomo Raden Priyo Utomo Raden Priyo Utomo Rahma Wati Richa Rachmawati Afag Ridho Helmi Marsa Rinda Mugtiah Rini Rahmawati Rizki Arlita Rizky Jayanti Rusliansyah Rusliansyah Rusliansyah Rusliansyah Ruslianyah Ruslianyah Salmah Pattisahusiwa Sayid M. Ali Zulfikar Septian Farinda Shelfie Juniart Alvianti SITI NOOR SELMA ANGGRAINI Surawan Surawan Syarifah Hudayah Tati Rahmiati Wenti Amalia Purwaningayu Widiastuti Widiastuti Wulan Iyhig Ratna Sari Yani Lestari Yeti Yeti Yulia Tri Kusumawati Yuliska Hasnita Puteri Zuli Purnawati