Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Hubungan Antara Citra Tubuh Dengan Kejadian Gangguan Makan Pada Remaja Putri Oktapianingsi; Arindah Nur Sartika
Jurnal Mutiara Kesehatan Masyarakat Vol 7 No 2 (2022): Jurnal Mutiara Kesehatan Masyarakat
Publisher : Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jmkm.v7i2.3526

Abstract

Citra tubuh merupakan persepsi, pikiran, dan perasaan seseorang terhadap bentuk tubuhnya. Seseorang yang memiliki citra tubuh positif merasa puas terhadap bentuk tubuh dan penampilannya, merasa percaya diri, dan menerima segala perubahan pada bentuk tubuhnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan citra tubuh dengan gangguan makan pada remaja putri. Penelitian menggunakan rancangan cross sectional. Subjek penelitian adalah siswi kelas 11 SMAN 4 Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi dengan total subjek 147 siswi. Variabel citra tubuh diukur dengan menggunakan Body Shape Questionnaire (BSQ-34), dan gangguan makan menggunakan kuesioner Eating  Attitudes  Test (EAT-26). Dianalisa menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 53,7% subjek memiliki citra tubuh negatif, dan 44,2% subjek mengalami gangguan makan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara citra tubuh dengan gangguan makan (p=0,019) dengan Ods Ratio=2,221 maka perempuan dengan citra tubuh negatif memiliki peluang 2 kali mengalami gangguan makan dibanding dengan citra tubuh positif. Saran bagi pihak sekolah untuk memberikan penyuluhan atau informasi mengenai citra tubuh, dampak dari kejadian gangguan makan dan informasi seputar gizi.
Diet Diversity to Assess Diet Quality of Pre-Conception Women in Bekasi, West Java Arindah Nur Sartika; Tri Marta Fadhilah
Journal of Global Nutrition Vol 1 No 1 (2021)
Publisher : Ikatan Sarjana Gizi Indonesia (ISAGI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (390.656 KB)

Abstract

Pre-conception women have important role to determine children nutritional status. Children with good nutritional status are born from mothers who have good diet. Diversified diet also can prevent woman to suffer from chronic energy malnutrition and anemia during pregnancy. This study aims to assess diet quality of pre-conception women in Kota Bekasi, West Java. The study conducted as observational study design, specifically using cross sectional approach. About 105 “bride to be” from 8 Religious Affairs Office in Kota Bekasi, West Java, Indonesia was joined the study. Respondents were interviewed with structured questionnaire consist of social economic characteristics and dietary intake. Dietary assessment was done using 24-h food recall to fill Minimum Dietary Diversity for Women of reproductive Age (MDD-W) questionnaire. The result showed out of 10 food groups, median consumption of food groups consumed by respondents was 4 food groups, also as the highest proportion of total food group (36.19%), followed by 5 food groups (25.71%), and 3 food groups (21.90%). Maximum score of dietary diversity is 8 (0.95%), and minimun score is 2 (3.81%). Meanwhile, most consumed food group was staple foods (99.05%). Nuts and seeds were the least proportion of food group (3.81%) consumed by respondents. There was around one-third (38.10%) of the respondents consumed total food group below recommended score (<5). Diet diversity of pre-conception women should be improved. To prevent from malnutrition, pre-conception women are suggested to vary their diet. Nutrition education during premarital class/ consultation is recommended.
Hubungan Paparan Media Informasi Dengan Kebiasaan Membaca Label Gizi Produk di SMA Widya Nusantara Intan Ayu Sukmawati; Arindah Nur Sartika
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI) Vol 3, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57084/jigzi.v3i2.1011

Abstract

Kepedulian terhadap label gizi di Indonesia masih tergolong rendah, rekomendasi untuk membaca label gizi tercantum dalam sepuluh pedoman gizi seimbang yang wajib diterapkan untuk mencegah dampak buruk bagi kesehatan. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kebiasaan membaca label gizi adalah paparan media informasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan keterpaparan informasi media dengan kebiasaan membaca label gizi produk di SMA Widya Nusantara Bekasi. Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada bulan April-Mei 2022, teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 121 subjek. Uji statistik yang digunakan adalah chi-square (p0,05). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 60,9% subjek pernah terpapar media informasi dengan kebiasaan selalu membaca label nutrisi produk makanan, dengan nilai p (0,002) dan OR (3,203). Variabel keterpaparan media informasi memiliki hubungan dengan kebiasaan membaca label nutrisi dan ketika seseorang telah terpapar media informasi akan ada peluang 3,203 kali untuk selalu membaca label nutrisi.