Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KESEDIAAN MEMBAYAR (WILLINGNESS TO PAY) KONSUMEN TERHADAP SAYURAN ORGANIK DI KOTA PEKANBARU Putri Fahira Pupu; Eriyati Eriyati; Rahmat Richard
Jurnal Economica Vol. 10 No. 2 (2022): Jurnal Economica, Oktober 2022
Publisher : Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia Cabang Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46750/economica.v10i2.90

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik konsumen, nilai kesediaan membayar konsumen dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi tingkat kesediaan membayar konsumen sayuran organik di Kota Pekanbaru. Penelitian dilakukan di sebuah pasar atau supermarket di Pekanbaru. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan quota sampling. Responden dalam penelitian ini adalah konsumen produk sayuran organik di Supermarket Kota Pekanbaru, dewasa, memiliki penghasilan dan bertanggung jawab untuk belanja makanan baik untuk diri sendiri maupun keluarganya. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 responden. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan software spss versi 25.00. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel yang berpengaruh adalah variabel pendapatan konsumen dengan koefisien regresi 0,184 dan nilai signifikan 0,042 (alpha<0,05), harga dengan koefisien regresi 0,088 dan nilai signifikan 0,044 (alpha<0,05). Usia konsumen dengan koefisien regresi 0,058 dan nilai signifikan 0,026 (alpha<0,05). Pendidikan dengan koefisien regresi 0,498 dan nilai signifikansi 0,022 (alpha<0,05). Berdasarkan perhitungan koefisien determinasi (R2) diperoleh nilai sebesar 0,110. Hal ini menunjukkan bahwa pengaruh pendapatan, harga, umur konsumen dan pendidikan terhadap kesediaan membayar adalah sebesar 11%.