Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN UMKM BERDASARKAN SAK-EMKM (Studi Kasus Pada UMKM Rumah BUMN Kab. Kepulauan Selayar) SUHARTONO; SUMARLIN; MUH. CHAERULLAH BURHAN; ALFA REZA DWI YULISTIANINGSIH
AKUNTIA JURNAL Jurnal Akuntansi, Terpercaya, Menginspirasi dan Asli Vol 5 No 02 (2021): Vol 05 No 2 (2021): Accountia Journal Volume 5 No 2 Oktober 2021
Publisher : ACCOUNTING STUDY PROGRAM, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH BERAU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.021 KB) | DOI: 10.35915/accountia.v5i02.578

Abstract

UMKM merupakan salah satu penggerak perekonomian bangsa karena memegang peranan penting dalam pertumbuhan dan penyerapan tenaga kerja di Indonesia. Dengan perkembangan UMKM dalam melaporkan laporan keuangan, dikeluarkanlah Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro Kecil Menengah (SAK-EMKM), yang diharapankan dapat memberikan gambaran kinerja manajemen UMKM terkait. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan metode studi kasus dengan pengumpulan data melalui metode wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Rumah UMKM dan UMKM Tanning Selayar masih belum dapat memahami menyusun pencatatan laporan keuangan yang sesuai dengan Standar Akuntansi Entitas Mikro Kecil dan Menengah. Ini dikarenakan kurangnya sumber daya manusia yang mengerti dan memahami penyusunan laporan keuangan berdasarkan SAK-EMKM..
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN ISAK 35 PADA MASJID DI KAB. GOWA Sumarlin Sumarlin; Della Fadhilatunisa; Suhartono Suhartono; Muh. Chaerullah Burhan; Megawati Ismail
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 6 (2023): martabe : jurnal pengabdian kepada masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v6i6.1999-2016

Abstract

Dalam melakukan pengelolaan keuangan diperlukan tanggung jawab yang besar dan keterampilan yang memadai demi terciptanya informasi yang lebih jelas dalam mengelola keuangan pada sebuah organisasi. Masalah yang dibahas dalam pengabdian ini adalah ISAK 35 sebagai standar akuntansi untuk organisasi atau lembaga nonlaba dalam menyusun laporan keuangan. Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan pendampingan dalam penyusunan laporan keuangan masjid berdasarkan ISAK 35 di Kab. Gowa. Pendampingan ini dilakukan di beberapa masjid yang terdapat diwilayah Kab. Gowa. Pendampingan ini merupakan pendampingan yang bersifat kualitatif. Sumber data pengabdian ini adalah data primer. Selanjutnya proses pengumpulan data dalam pendampingan ini seperti survey pendahuluan, analisa laporan, evaluasi laporan dan proses pendampingan. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa dengan  adanya pengenalan dalam menyusun laporan keuangan sesuai  dengan ISAK 35 dibantu dengan program akuntansi excel serta adanya pendampingan dalam menyusun laporan keuangan mampu meningkatkan  pengetahuan, mempercepat, mempermudah serta mampu meningkatkan keterampilan dan ketepatan bagi pengurus masjid dalam menyusun laporan keuangan.