Wahyuni Wahyuni
Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Hasil Perkebunan, Mineral Logam, dan Maritim

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KARAKTERISTIK KIMIA, SENSORI DAN MIKROBIOLOGI COKELAT DENGAN CAMPURAN SAWI HIJAU DAN JAGUNG MANIS (Zea mays, L.) MENGGUNAKAN BIJI KAKAO FERMENTASI Sitti Ramlah; Wahyuni Wahyuni; Andi Nur Amalia; Dwi Indriana
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 17, No 2 (2022): Jurnal Industri Hasil Perkebunan
Publisher : BBSPJI Hasil Perkebunan, Mineral Logam, dan Maritim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33104/jihp.v17i2.7825

Abstract

Biji kakao fermentasi merupakan bahan baku pembuatan produk cokelat. Untuk meningkatkan kandungan gizi atau nutrisi dari cokelat maka dilakukan pembuatan cokelat dengan penambahan sayur sawi dan jagung manis pada proses pembuatan cokelat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik kimia, sensori dan mikrobiologi cokelat dengan campuran sawi dan jagung manis. Penelitian ini terdiri dari 2 perlakuan yaitu: cokelat dengan campuran sawi dan cokelat dengan jagung manis. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dan analisis data secara deskriptif. Hasil penelitian diperoleh produk cokelat sawi hijau mempunyai karakteristik mengandung kadar air 1,52%, karbohidrat 54,29%, protein 9,28%, lemak 29,74%, serat kasar 1,04%, kadar abu 1,93%, ALT 2,4 x 102 (koloni/g), Escherichia coli < 3,0(APM/g), serta disukai oleh panelis dari segi uji organoleptik (cita rasa, warna, aroma dan tekstur). Cokelat jagung manis mengandung kadar air 1,34%, karbohidrat 58,33%, protein 10,17%, lemak 24,87%, serat kasar 1,27%, kadar abu 1,96%, ALT 2,8 x 102 (koloni/g), Escherichia coli < 3,0 (APM/g), serta disukai oleh panelis dari segi uji organoleptik (cita rasa, warna, aroma dan tekstur).