yulian Tri Wahyudi
universitas madura

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI LAPORAN REGISTRASI PROGRAM TABUNGAN HARI TUA DI PT. TASPEN (PERSERO) WILAYAH MADURA yulian Tri Wahyudi; Badar Said
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal Vol 5, No 1 (2020): insand comtech
Publisher : Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (425.915 KB) | DOI: 10.53712/jic.v5i1.826

Abstract

PT. Taspen (Persero) yang berkantor di Jl. Trunojoyo Kab. Pamekasan, banyak kendala yang di hadapi para pegawai disana dalam hal mengenai data pensiunan. Pengelolaan di PT. TASPEN(Persero) masih menggunakan cara manual dimana pendaftarannya masih di catat di kertas setelah itu di salin ke excel, dan tak kalah penting juga ketika pencocokan data atau survei lokasi, pegawai akan mengunjungi rumah yang sudah pensiun dengan mencocokan data yang ada dengan kenyataanya, lokasinya akan di foto dan setelah itu disimpan di sebuah komputer dengan berbagai folder, tentunya ini akan menyita waktu dan kurang efesien dengan data yang di kelola sebanyak kurang lebih 4.256 pensiunan di tahun 2019 wilayah Madura dengan 4 kabupaten dan 72 kecamatan. Berbagai permasalahan yang penulis temui perlunya adanya sebuah sistem yang mengakomodir semua permasaahan yang di hadapi pihak PT. TASPEN(Persero) Wilayah Madura, karena penulis menganggap permasalahan ini perlu segera ditangani dengan melihat cakupan wilayah yang luas, dimana terdapat empat(4) kabupaten dengan berbagai macam kantor Dinas atau SKPD(Satuan Kerja Perangkat Daerah). Dari permasalahan diatas maka peneliti akan membuat Sistem Informasi Laporan Registrasi Program Tabungan Hari Tua Di PT. Taspen(Persero) Wilayah Madura. Kata Kunci : taspen, universitas madura, keuangan.