Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SELF EFFICACY DENGAN PERILAKU BULLYING PADA REMAJA DI SMPN 1 SEPATAN Hemalia Putri; M. Martono Diel; Ida Faridah
Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan Vol. 1 No. 3 (2023): Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan
Publisher : CV SWA Anugerah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5455/nutricia.v1i3.706

Abstract

Latar Belakang: Bullying berasal dari kata bully adalah suatu kata yang merujuk kepada adanya suatu bentuk “ancaman” yang dilakukan oleh seseorang terhadap orang lain yang umumnya lebih lemah atau “rendah” dari perilakul, yang dapat menimbulkan gangguan psikologis maupun fisik pada korban. Faktor individu dimana kurangnya pengetahuan menjadi salah satu penyebab timbulnya perilaku bullying. Serta dapat mempengaruhi kepercayaan diri seseorang.Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan self efficacy dengan perilaku bullying pada remaja di SMPN 1 Sepatan. Metodologi : Jenis penelitian ini adalah kuantitatif Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel pada penelitian ini sebanyak 170 responden dengan menggunakan teknik Simple Random Sampling. Instrumen pada penelitian ini berupa kuesioner. Uji dalam analisis bivariat menggunakan uji Chi-square. Hasil : penelitian ini yaitu terdapat hubungan pengetahuan dengan perilaku bullying didapatkan nilai p-value 0,000<0,005. Dan terdapat hubungan self efficacy dengan perilaku bullying didapatkan nilai p-value 0,000<0,005.
PENGARUH SENAM REMATIK DAN AROMATERAPI LAVENDER TERHADAP PENURUNAN SKALA NYERI PADA LANSIA DENGAN OSTEOARTHRITIS DI PANTI WERDHA BUDI MULIA 2 JAKARTA BARAT Heppy Osca Mekarliawati Simbolon; M. Martono Diel; Ida Faridah
Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan Vol. 1 No. 3 (2023): Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan
Publisher : CV SWA Anugerah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5455/nutricia.v1i3.752

Abstract

Pendahuluan: Permasalahan pada lansia cukup banyak salah satunya osteoarthritis lutut yang mengganggu aktivitas fisik lansia karena adanya peningkatan skala nyeri. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui pengaruh senam rematik dan aromaterapi terhadap penurunan skala nyeri pada lansia dengan osteoarthritis di panti werdha budi muli 2 jakarta barat. Metode Penelitian: penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, yang menggunakan metode Quasi experiment dengan rencana two group pretest posttest with control group rancangan non probability sampling dengan teknik purposive sampling, populasi 120 responden. Jumlah sampel eror 5% sebesar 92 responden dibagi menjadi dua kelompok yaitu 46 responden kelompok intervensi dan 46 responden kelompok kontrol. Hasil Penelitian: menunjukan ada pengaruh pada pemberian senam rematik dan aromaterapi terhadap penurunan skala nyeri dengan hasi Uji Wilcoxon diperoleh p-value = 0,000 atau < 0,05 yang artinya (Ha) diterima dan (Ho) ditolak. Hal ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan yang diakibatkan oleh terapi senam rematik dan aromaterapi lavender pada lansia osteoarthritis