Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Formulasi Granul Instan Ekstrak Etanol Daun Ubi Jalar Ungu (Ipomoea batatas L.) Varietas Antin-3: Instant Granule Formulation from Ethanol Extract of Purple Sweet Potato Leaves (Ipomoea batatas L.) Antin-3 Variety Damaranie Dipahayu; Frisca Nadya Rachmawati; Devy Safitri
Jurnal Sains dan Kesehatan Vol. 4 No. SE-1 (2022): Spesial Edition J. Sains Kes.
Publisher : Fakultas Farmasi, Universitas Mulawarman, Samarinda, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25026/jsk.v4iSE-1.1693

Abstract

Ekstrak daun ubi jalar ungu (Ipomoea batatas L.) varietas Antin-3 (ekstrak daun Antin-3) mengandung senyawa flavonoid dan polifenol yang memiliki potensi antioksidan sehingga dapat diformulasikan menjadi sediaan granul instan sebagai nutraceutical antioksidan. Granul instan diformulasikan menggunakan metode granulasi basah, bahan pengikat menjadi poin penting keberhasilan terbentuknya granul. Tujuan penelitian ini adalah mencari perbedaan karakteristik fisik granul instan yang mengandung 2 % ekstrak daun Antin-3 yang dibuat menjadi tiga formula dengan kadar PVP sebagai pengikatnya yaitu 2,5 %: 3 %: 3,5 % = F1: F2: F3. Data yang didapatkan adalah variasi PVP tidak mempengaruhi hasil uji kecepatan alir, sudut istirahat, kadar air dan nilai pH namun mempengaruhi hasil uji waktu melarut. Bahan pengikat mempengaruhi kompaktibilitas dari granul sehingga semakin tinggi konsentrasi bahan pengikat yang digunakan maka semakin lama waktu melarut yang dibutuhkan, namun demikan semua hasi uji karakteristik granul instan tersebut masih memenuhi persyaratan.