Hadip Anugrah
Sriwijaya University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Chi-Square Automatic Interaction Detection (CHAID) Dalam Pengklasifikasian Faktor yang Berkaitan Erat Terhadap Jenjang Jabatan Fungsional Dosen FMIPA Universitas Sriwijaya Hadip Anugrah; Dian Cahyawati S; Herlina Hanum; Putra B.J Bangun
Jurnal Penelitian Sains Vol 24, No 3 (2022)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56064/jps.v24i3.708

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis faktor-faktor yang berkaitan erat dengan Jabatan Fungsional dosen dan untuk mengklasifikasikan karakteristik dosen berdasarkan Jabatan Fugsionalnya. Penelitian ini menggunakan metode CHAID dengan tahap penggabungan, pemisahan, dan penghentian. Data dosen yang dianalisis pada penelitian ini adalah data dosen Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sriwijaya. Variabel dependen pada penelitian ini yaitu Jabatan Fungsional dosen, dan variabel independennya yaitu Jenis Kelamin, Umur, Masa Kerja, Golongan Ruang, Masa Kerja, Skor Artikel, H-Indeks, Pendidikan, dan Bidang Ilmu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang paling erat kaitannya dengan Jabatan Fungsional dosen adalah variabel Golongan Ruang, Skor Artikel, Bidang Ilmu, dan Umur, sedangkan variabel Jenis Kelamin, Masa Kerja, H-Indeks, Pendidikan dan Bidang Ilmu tidak memiliki kaitan yang erat dengan Jabatan Fungsional dosen.