Delia Ramadhona Putri
Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Media Diorama Terhadap Kemampuan Berbicara Anak Kelompok B di TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kecamatan Kedaton Peninjawan Raya Kabupaten Oku Tahun Ajar 2022/2023 Delia Ramadhona Putri; Fahmi Fahmi; Lidia Oktamarina
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11791

Abstract

Kemampuan berbicara merupakan salah satu tahap perkembangan bahasa anak usia dini. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Media Diorama Terhadap Kemampuan Berbicara Anak Kelompok B di Tk Aisyiyah Bustanul Athfal Kecamatan Kedaton Peninjawan Raya OKU Tahun 2022/2023. Penelitian ini menggunakan dua kelas yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Jenis penelitian ini adalah Quassy Eksperimental Design, dengan pendekatan penelitian kuantitatif Non Equivalent Control Group Design. Sampel pada penelitian ini 24 anak kelas B1 dan B2 di Tk Aisyiyah Bustanul Athfal Kecamatan Kedaton Peninjawan Raya OKU. Kelompok eksperimen menggunakan media diorama dan kelompok kontrol menggunakan media kartu bergambar. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi dan tes tidak terstruktur. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis t-test. Dari hasil yang didapat bahwa adanya perbedaan nilai rata-rata setelah diterapkan media diorama dimana nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 75,6 sedangkan kelompok kontrol 68, kemudian berdasarkan perhitungan uji t dimana nilai ttabel untuk taraf signifikansi 5% sebesar 2,07387. Dapat disimpulkan bahwa nilai thitung > ttabel (2,62347 > 2,07387), maka kesimpulannya Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya media diorama memiliki pengaruh terhadap kemampuan berbicara anak kelompok B di Tk Aisyiyah Bustuanul Athfal Kecamatan Kedaton Peninjawan Raya OKU.