Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Implementasi Aplikasi Presisi Paten Dalam Peningkatan Pelayanan Cepat Dan Tepat Yermias Duha
Educativo: Jurnal Pendidikan Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Teknik, Komputer, Agroteknologi dan Sains (Marostek)
Publisher : PT. Marosk Zada Cemerlang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (875.689 KB) | DOI: 10.56248/marostek.v1i1.15

Abstract

Penelitian ini untuk mengimplentasikan Presisi dalam bentuk aplikasi pelayanan cepat dan tepat Kepolisian Republik Indonesia dengan konsep prediktif, responsibilitas, transparan dan berkeadilan (PRESISI). Konsep presisi terdapat pencegahan atau prediktif perlu dilakukan dalam upaya pencegahan kejahatan. Kemudian terkait responsibilitas menekankan bahwa kepolisian memang harus cepat tanggap untuk menangani kasus hukum terkait dengan ketertiban dan keamanan di masyarakat. Dengan era 4.0 penggunaan teknologi informasi dapat membantu kepolisian untuk cepat merespons dan segera menangani segala bentuk laporan yang masuk. Bencana yang melanda dunia pandemi covid-19 yang membatasi ruang lingkup berkumpul dalam suatu tempat untuk menghindari tertularnya virus covid-19. Implemtasi aplikasi Presisi adalah menjadi solusi yang tepat dalam melayani perpanjngan SIM. Aplikasi ini di desain untuk memangkas waktu antrian sehingga masyarakat yang memperpanjang surat izin mengemudi tanpa turun dari kenderaan dengan konsep drive trhu.
osialiasi dan Pemanfaatan Transformasi Digital Sistem Manajemen Kebun Sawit (SIMAKS) Menggunakan Smartphone Pada Kelompok Tani Rawa Subur Desa Gabung Makmur Yermias Duha
Educativo: Jurnal Pendidikan Vol 1 No 1 (2022): Zadama: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : PT. Marosk Zada Cemerlang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1330.922 KB) | DOI: 10.56248/zadama.v1i1.16

Abstract

Dalam sistem pengontrolan perhitungan norma pengupahan dan pengontrolan rotasi pemeliharaan pada kelompok Tani Rawa Subur Desa Gabung Makmur Kecamatan Kernci Kanan yang tergabung dalam Koperasi Kebun Sawit Harapan Makmur memiliki beberapa permasalahan yang dihadapi yaitu : 1) Belum menggunakan sistem basis dan norma biaya dalam perhitungan upah. 2) Belum mampu mengontrol rencana anggaran biaya dan rotasi pemeliharaan kebun. 3) Belum tersedianya IPTEK pada Kelompok  Tani Rawa Subur. 4) Laporan masih dikerjakan secara manual. Berdasarkan permasalahan yang dihadapi mitra maka solusi dari permasalahana tersebut yaitu: 1) Sosialiasi dan pemanfaatan transformasi digital Sistem Manajemen Kebun Sawit (SIMAKS) menggunakan smartphone. 2) Pelatihan kerani tentang sistem pengupahan dengan sistem menggunakan basis dan norma biaya. 3) Implementasi dan sosialisasi menggunakan aplikasi Sistem Manajemen Kebun Sawit  (SIMAKS) 4)  Sosialasi membuat rencana anggaran belanja (RAB), rotasi pemeliharaan dan menentukan dosis pemupukan. 
Rancang Bangun Aplikasi Pemasaran Mobil Bekas Berbasis Website Andy Kartasasmita; Yermias Duha; Ramalia Noratama Putri
Jurnal SANTI - Sistem Informasi dan Teknik Informasi Vol. 3 No. 3 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fiddunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/santi.v3i3.694

Abstract

Aplikasi pemasaran mobil bekas berbasis website adalah sebuah solusi inovatif yang dirancang untuk memfasilitasi proses jual-beli mobil bekas secara efisien dan praktis. Aplikasi ini bertujuan untuk menyediakan platform yang memungkinkan pemilik mobil bekas untuk memasarkan kendaraan mereka dan calon pembeli untuk menjelajahi dan mecari mobil bekas sesuai dengan preferensi mereka. Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur kunci, termasuk pencarian kendaraan berdasarkan merk, model, harga, dan tahun. Selain itu para penjual dapat menggunggah informasi lengkap mengenai mobil bekas dan merk yang ditawarkan termasuk gambar, spesifikasi teknis, dan Riwayat perawatan. Dengan adanya aplikasi pemasaran mobil bekas berbasis website ini, diharapkan dapat mempermudah proses jual-beli mobil bekas, mengurangi hambatan dalam berkomunikasi antara penjual dan pembeli, serta meningkatkan transparansi dalam transaksi. Selain itu, aplikasi ini juga membuka peluang bisnis bagi pihak-pihak yang terlibat dalam industry mobil bekas.