Sunaryo Sunaryo
Program Studi Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta, Jl., Rawamangun Muka, Jakarta Timur 13220, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

RANCANG BANGUN TURBIN AIR SAVONIUS HORIZONTAL AXIS UNTUK KECEPATAN AIR RENDAH Nadhirah Addina Rahadian; Hadi Nasbey; Sunaryo Sunaryo
PROSIDING SEMINAR NASIONAL FISIKA (E-JOURNAL) Vol 11 (2023): PROSIDING SEMINAR NASIONAL FISIKA (E-JOURNAL) SNF2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika dan Program Studi Fisika Universitas Negeri Jakarta, LPPM Universitas Negeri Jakarta, HFI Jakarta, HFI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/03.1101.FA01

Abstract

Pemanfaatan energi air sebagai sumber energi terbarukan membutuhkan suatu peralatan mekanis yaitu turbin air. Turbin air Savonius adalah tipe turbin yang paling cocok digunakan pada kecepatan aliran air rendah seperti di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan turbin air Savonius tipe horizontal axis yang dapat dimanfaatkan pada aliran air dengan kecepatan rendah. Turbin menggunakan jenis sudu tipe-L, dan menggunakan deflektor dengan kemiringan 30o yang berfungsi untuk memusatkan aliran air yang akan melewati rotor sehingga dapat meningkatkan daya serta torsi dari turbin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian pengembangan. Turbin yang dikembangkan memiliki rangka dengan dimensi panjang 66 cm, lebar 38 cm dan tinggi 40 cm, dan sudu dengan dimensi panjang 30 cm dan lebar 10 cm. Dengan ukuran turbin yang lebih kecil dari turbin pada umumnya, hal ini membuat turbin dapat memanfaatkan saluran air yang tidak terlalu besar, juga memudahkan siapapun dalam instalasi turbin. Simpulan yang dapat diperoleh adalah pemilihan desain sudu, bahan sudu, dan generator yang digunakan dapat mempengaruhi efisiensi turbin dan listrik yang akan dihasilkan. Oleh karena itu digunakan akrilik sebagai bahan sudu dan Motor Stepper DC Nema17 17HS4401 12V 1.7A yang dialihfungsikan sebagai generator karena memiliki putaran yang ringan