Helena Erma Rasita Malau
Universitas Padjajaran

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis daya saing ekspor jeruk Indonesia, Singapura dan Thailand ke pasar Malaysia pada periode 2013-2018 Eka Purna Yudha; Helena Erma Rasita Malau
EQUILIBRIUM : Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Pembelajarannya Vol 11, No 1 (2023)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/equilibrium.v11i1.13752

Abstract

Negara Indonesia, Singapura dan Thailand menjadi negara pengekspor jeruk terbanyak ke pasar Malaysia. Keberhasilan suatu negara dalam melakukan ekspor dapat dilihat dari daya saing negara dari negara pengekspor lainnya dan salah satu penentu daya saing adalah adanya keunggulan komparatif dan kompetitif. Maka dari itu dilakukan penelitian yang bertujuan untuk menganalisis tingkat daya saing ekspor Jeruk Indonesia, Singapura dan Thailand di pasar Malaysia. Penelitian menggunakan data sekunder dengan pengumpulan studi pustaka dari tahun 2013-2018. Metode Analisis menggunakan pendekatan Revealed Comparative Advantage (RCA), Acceleration Ratio (AR) dan Indeks Spesialisasi Perdagangan (ISP). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat daya saing ekspor komoditas Jeruk negara Indonesia, Singapura dan Thailand yang baik. Thailand memiliki daya saing yang lebih tinggi dibanding Indonesia dan Singapura dengan nilai RCA berturut-turut sebesar 8,31, 3 dan 1,16. Untuk AR, Indonesia belum memiliki keunggulan komparatif di pasar dunia tetapi Thailand Singapura sudah memiliki keunggulan komparatif. Sedangkan untuk ISP, komoditas jeruk Indonesia memiliki daya saing kuat di pasar sedangkan Singapura dan Thailand belum memiliki daya saing kuat.