Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Hubungan Pengetahuan Dengan Kinerja Kader Posyandu Devi Endah Saraswati; Frenty RSN
Jurnal Ilmu Kesehatan MAKIA Vol 9 No 2 (2019): Jurnal Ilmu Kesehatan MAKIA
Publisher : LPPM ISTeK ICsada Bojonegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.536 KB)

Abstract

ABSTRAK Pembangunan kualitas sumber daya manusia dengan mengoptimalkan potensi tumbuh kembang anak dapat dilaksanakan secara merata apabila sistem pelayanan kesehatan yang berbasis masyarakat seperti Posyandu dapat dilakukan secara efektif dan efisien dan dapat menjangkau semua sasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dengan kinerja kader posyandu. Penelitian di lakukan di wilayah kerja Puskesmas Bojonegoro pada bulan Desember 2018 – Februari 2019. Responden dalam penelitian ini adalah Kader Posyandu sebanyak 24 responden. Pengolahan data dengan menggunakan SPSS for windows versi 15.0, dengan menggunakan uji Spearman Rho. Hasil penelitian didapatkan bahwa pengetahuan kader tentang posyandu sebanyak 9 responden (37,5%), cukup sebanyak 11 responden (45,8%), dan kurang sebanyak 4 responden (16,7%), dan untuk kinerja kader baik sebanyak 7 responden (29,2%, cukup sebanyak 15 responden (62,5%) dan kurang sebanyak 2 responden (8,3%). Berdasarkan hasil uji Sprearman Rho didapatka nilai p value = 0,031 yang berarti terdapat hubungan antara pengetahuan dengan kinerja kader posyandu. Pengetahuan yang baik akan mendukung terwujudnya suatu kinerja yang baik bagi kader. Kata Kunci : Pengetahuan, Kinerja, Kader, Posyandu
OMAH GENTING 2 (Optimalisasi Kesehatan Ibu Hamil Guna Menciptakan Generasi Bebas Stunting) Ikha Ardianti; Ainul Mufidah; Niken Yuli Astuti; Frenty RSN
Jurnal Humanis ( Jurnal Pengabdian Masyarakat ISTeK ICsada Bojonegoro) Vol. 6 No. 2 (2021): Jurnal HUMANIS
Publisher : LP2M STIKes ICsada Bojonegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.503 KB)

Abstract

ABSTRAK Desa Sumberagung yang termasuk dalam wilayah Kecamatan Dander memiliki 6 Dusun, yaitu Dusun Parengan, Glonggong, Plosorejo, Kebonagung, Sumurlaban. Posyandu dikelola oleh Kader kesehatan yang merupakan perpanjangan tangan petugas kesehatan. Di Desa Sumberagung program kelas ibu hamil belum berjalan dengan baik, berdasarkan informasi dari kader kesehatan, belum optimalnya kelas ibu hamil di desa tersebut selain karena factor jarak yang terlalu jauh antara tempat tinggal dan lokasi kelas ibu hamil dikarenakan rendahnya Pendidikan, kualitas pengetahuan, sikap perilaku dan lingkungan kesehatan masyarakat. Hal ini dapat memicu kejadian kehamilan reski tinggi dan dapat menyebabkan kejadian stunting. Ada beberapa cara yang umum digunakan untuk mengatasi stunting, diantaranya adalah mengoptimalkan kesehatan ibu hamil guna mencipatakan generasi bebas stunting (OMAH GENTING). Kegiatan ini dilakukan pada 11 KK Di Desa Sumberagung Dsn Glonggong yang memiliki ibu hamil atau ibu yang memeiliki balita. Kegiatan ini dilakukan selama 3 kali pertemuan atau kunjungan, dimlai dengan pengkajian, pembuatan PoA, menyusun intervensi dan melaksanakan implementasi serta evaluasi. Implementasi yang diberikan adalah edukasi tentang permasalah yang sedang dialami atau dibutuhkan.