Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Peran Kualitas Pelayanan Publik Terhadap Efektivitas Kerja pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Tapanuli Tengah Indra Setiawan Hutabarat; Felix Simatupang
All Fields of Science Journal Liaison Academia and Sosiety Vol 1, No 3: September 2021
Publisher : Lembaga Komunikasi dan Informasi Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1089.601 KB) | DOI: 10.58939/afosj-las.v1i3.299

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan untuk mengetahui antara variabel X (kualitas pelayanan publik) dengan variabel Y (Efektivitas kerja).Yang menjadi tujuan dari penelitian yang dilakukan ini adalah (1) untuk mengetahui Kualitas Pelayanan Publik pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Tapanuli Tengah, (2) untuk Mengetahui Efektivitas Kejra pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupten Tapanuli Tengah, dan (3) untuk mengetahui peran Kualitas Pelayanan Publik terhadap Efektivitas Kerja Pegawai pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupten Tapanuli Tengah. Dari hasil perhitungan diketahui bahwa nilai sig untuk kualitas pelayanan terhadap efektivitas kerja adalah 0.000. Dengan demikian, kualitas pelayanan memberikan pengaruh kepada efektivitas kerja (0.000 < 0.005), yang berarti bahwa hipotesa yang diajukan pada BAB I dapat diterima. Kata Kunci: Peran; Kualitas; Pelayanan Publik; Efektivitas Kerja.
Peningkatan Semangat Kerja Pegawai Ditinjau dari Aspek Pembagian Kerja pada Pemerintah Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga Indra Setiawan Hutabarat; Rika Novianti
All Fields of Science Journal Liaison Academia and Sosiety Vol 2, No 2: Juni 2022
Publisher : Lembaga Komunikasi dan Informasi Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (986.016 KB) | DOI: 10.58939/afosj-las.v2i2.282

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh aspek pembagian kerja terhadap peningkatan semangat kerja pegawai pada Pemerintah Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dengan menarik hipotesis bahwa ada pengaruh aspek pembagian kerja terhadap peningkatan semangat kerja pegawai pada Pemerintah Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif yang menguraikan dan memberikan penjelasan tentang hubungan antara variabel X (independent) sebagai variabel bebas yang mempengaruhi, variabel Y (dependent) sebagai varibel terikat yang dipengaruhi. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang kuat dan positif antara pembagian kerja dengan semangat kerja pada Pemerintah Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga sebesar 0,524, sehingga apabila diinterpretasikan dalam skala nilai dapat dikategorikan hubungan yang sedang. Sementara koefisien determinasi diketahui bahwa pembagian kerja hanya berpengaruh sebesar 0,274 atau 27,4% terhadap semangat kerja pada Pemerintah Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dan sisanya sebesar 72,6% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Persamaan regresi yang diperoleh Y=23,268+0,439X, Uji t menunjukkan bahwa hipotesis yang diajukan diterima kebenarannya, dimana t hitung lebih besar dari t tabel yaitu 4,217>2.01174, dalam hal ini berarti ada pengaruh aspek pembagian kerja terhadap peningkatan semangat kerja pegawai pada Pemerintah Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga. Kata kunci: Peningkatan; Semangat kerja; Pegawai; Pembagian Kerja.