This Author published in this journals
All Journal Jurnal ISOMETRI
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

RANCANG BANGUN VOICE OVER INTERNET PROTOCOL (VOIP) DENGAN MENGGUNAKAN RASPBERRY PI 4 PADA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PATTIMURA AMBON Fitrah Jihad Arwa; Jonny Latuny; Elvery. B. Johannes
Jurnal ISOMETRI Vol 1 No 2 (2022): Jurnal Penelitian Jurusan Teknik Mesin
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Universitas Pattimura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (719.008 KB) | DOI: 10.30598/isometri.2022.1.2.85-91

Abstract

Penelitian bertujuan untuk membangun sistem sentral dan jaringan telepon berbasis Voice over Internet Protocol (VoIP) dengan memanfaatkan interkoneksi sistem menggunakan jaringan LAN/WLAN di Fakultas Teknik. Pengembangan sistem / jaringan telepon berbasis VoIP ini untuk mengatasi masalah komunikasi internal di lingkungan Fakultas Teknik yang jika menggunakan telepon VoIP dapat mengurangi biaya telepon yang digunakan untuk keperluan administrasi didalam melaksanakan pekerjaan. Metode pengembangan sistem VoIP yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode system prototyping dimana sistem dibangun dalam dua kategori utama yakni pada bagian hardware dan software. Konstruksi sistem pada bagian hardware berupa deployment jaringan dari server VoIP ke masing-masing unit telepon VoIP yang digunakan. Sedangkan pada bagian software dilakukan scripting process untuk mengkonfigurasi perangkat lunak Asterisk agar dapat berfungsi sebagai suatu sentral telepon VoIP. Hasil dari proses pengembangan / rancang bangun sistem VoIP diperoleh suatu sistem Client-Server VoIP dengan sejumlah client (5 unit telepon) VoIP tipe PIP901. Server menggunakan Raspberry PI4+. Asterisk pada server VoIP menggunakan protokol SIP (Session Initiation Protocol) guna mengatur proses panggil dan terima pada masing-masing unit telepon VoIP yang tersambung. Hasil pengujian menunjukkan sistem dapat berfungsi sesuai konfigurasi pada server serta diperoleh kualitas suara pada telepon VoIP berada pada rentang 0-5000 Hz yang sesuai untuk pendengaran pengguna telepon. Sistem sentral telepon yang dibangun dalam penelitian ini menggunakan alokasi nomor telepon untuk masing-masing unit telepon VoIP dengan standar nomor 4 digit angka dengan format 7001, 7002, 7003, 7004, 7005. Sistem selanjutnya direncanakan untuk digunakan untuk memfasilitasi keperluan komunikasi internal di lingkungan Fakultas Teknik