Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENYEMBUHAN PENYAKIT ROHANI DENGAN METODE TERAPI RUKYAH Mukhlizar Mukhlizar; Abdurrahman Wachid
JURNAL MADIA Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Madia
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.546 KB) | DOI: 10.36085/madia.v3i1.4721

Abstract

Penelitian ini bertujuan menjelaskan bagaimana proses penyembuhan penyakit rohani pada masyarakat di kecamatan Hulu Palik dengan metode terapi rukyah. Metode penelitian yang digunakan metode deskriptif, teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi, Obsevasi dilaksanakan dikediaman ustadz Paidi, pasien dan keluarga, wawancara pada informan sejumlah 6 orang, kepada ustadz Paidi, M.Pd, pasien, keluarga pasien dan tokoh masyarakat setempat. Proses analisa data dengan reduksi data, penyaji data, interprestasi data, dan penarikan kesimpulan-keimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menemukan bahwa proses dan tahapan rukyah yang dilakukan harus sesuai tuntunan alqur’an dan sunnah nabi Muhammad SAW. Dan lebih mengedepankan tentang pembinaan agar lebih taat beribadah kepada allah swt, dan memperbaiki hubungan kepada sesama manusia. Hasil dari terapi rukyah sebagai metode penyembuhan penyakit rohani begitu baik dilakukan, karena sudah banyak yang sembuh dari penyakitnya melalui terapi rukyah tersebut, dengan adanya terapi rukyah sebagai metode penyembuhan penyakit rohani ini, mampu memberi solusi pada permasalahan penyakit rohani pada masyarakat. Melencengnya aqidah dan lemahnya kadar keimanan masyarakat setempat berangsur-angsur dapat diluruskan kembali melalui metode terapi rukyah ini. Kata kunci: penyakit rohani, terapi rukyah