This Author published in this journals
All Journal DIMASEKA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Ph.D.: Smoking Cessation Program pada Remaja sebagai Upaya Pencegahan NCD Secara Dini Henik Tri Rahayu; Anis Ika Nur Rohmah; Revha Salsabila Virgiea Jasmine; Wafa Al Mufida4
DIMASEKA Vol 1 No 2 (2023): Oktober 2023
Publisher : FEB Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/dimaseka.v1i2.54

Abstract

Prevalensi perilaku merokok remaja di Indonesia saat ini terus meningkat, yang merupakan faktor resiko dari non-communicable disease (NCD) yaitu penyakit paru obstruktif menahun (COPD), jantung dan hipertensi. Penyebab utama penyakit ini adalah kebiasaan konsumsi merokok dalam jangka waktu yang lama. Remaja seringkali menjadikan merokok sebagai salah satu pencarian jati diri, bergaul dengan teman sebaya, dan terlihat keren dikalangan remaja yang lain, selain itu juga mayoritas masyarakat Indonesia masih mentolerir perilaku merokok. Pengabdian Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan remaja tentang bahaya merokok dan meningkatkan self-awareness remaja perokok untuk berhenti merokok. Metode yang digunakan adalah pemberian edukasi kesehatan dan konseling pada remaja yaitu siswa-siswi SMP terkait perilaku merokok dan program berhenti merokok, sebagai usaha pencegahan jangka panjang NCD yang dilakukan sejak dini. Pengabdian ini dilakukan di bulan Oktober 2023 di salah satu sekolah menengah swasta di Kabupaten Malang, Jawa Timur. Hasil Pengabdian smoking cessation program ini mendindikasikan adanya peningkatan pengetahuan siswa tentang bahaya merokok, dan peningkatkan motivasi/self-awareness siswa perokok untuk berhenti merokok. Kerja sama PT dan sekolah dalam menanggulangi perilaku merokok pada remaja menjadikan sinergi potensial dalam mewujudkan peningkatan kesehatan masyarakat melalui kesehatan remaja di tingkat sekolah, dan pelibatan mahasiswa memberi kesempatan mahasiswa belajar memberikan pendidikan kesehatan pada masyarakat secara langsung.