Dwi Rahmawati
Program Studi Sarjana kebidanan, Fakultas Kesehatan, Universitas Sari Mulia

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Analisis Self Eficacy Ibu Bersalin Yang Menggunakan Hypnobirthing Sismeri Dona; Istiqamah Istiqamah; Dwi Rahmawati
DINAMIKA KESEHATAN: JURNAL KEBIDANAN DAN KEPERAWATAN Vol 13, No 2 (2022): Dinamika Kesehatan: Jurnal Kebidanan dan Keperawatan
Publisher : Universitas Sari Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33859/dksm.v13i2.883

Abstract

Latar Belakang : Proses persalinan merupakan proses fisiologis yang dialami oleh wanita. Namun pada Proses persalinan banyak wanita/perempuan yang tidak mampu mengelola  stressor yang dialami sehingga akan menimbulkan ketakutan dalam menghadapi persalinan salah satu hal yang menyebabkan ketakutan tersebut adalah self-efficacy yang rendah, pendekatan nonfarmakologi yang dapat diberikan untuk mengurangi rasa cemas dengan menggunakan self hypnosis melalui hypnobirting.Tujuan : untuk menganalisis tingkat Self Eficacy Ibu bersalin yang menggunakan HypnobirthingMetode :  Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif crossectional dengan Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu primigravida yang akan bersalin di  klinik I dan sampel diambil dengan cara concecutive sampling sebanyak  24 responden. Analisis data yang digunakan adalah analisis ZscoreHasil: berdasarkan dari hasil penelitian didapatkan bahwa usia responden terbanyak pada usia 22-30 tahun sebanyak 16 orang (66,7%), usia kehamilan yang terbanyak pada kelompok usia kehamilan 37-39 minggu sebanyak 16 orang (66,7%) dan paritas ibu yang terbanyak dengan paritas 1-2 sebanyak 20 orang (83,3%) dengan nilai rata-rata aspek self efficacy yang dimiliki ibu bersalin dengan Hypnobirthing paling tinggi pada aspek Social Persuasion dengan nilai rata-rata sebesar 19,29, ibu bersalin yang diberikan Hypnobirthing memiliki self efficacy tinggi. 
Identifikasi Self-Efficacy Ibu Bersalin dan Implikasinya terhadap Pengalaman Persalinan Sismeri Dona; Dwi Rahmawati
DINAMIKA KESEHATAN: JURNAL KEBIDANAN DAN KEPERAWATAN Vol 14, No 1 (2023): Dinamika Kesehatan: Jurnal Kebidanan dan Keperawatan
Publisher : Universitas Sari Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33859/dksm.v14i1.908

Abstract

Latar Belakang: Self-efficacy merupakan faktor psikologis yang penting dalam menghadapi tantangan dan situasi hidup tertentu, termasuk dalam konteks ibu bersalin. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tingkat self-efficacy ibu bersalin serta menganalisis dampaknya terhadap pengalaman persalinan dan pemulihan pasca persalinan.Metode: Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Dalam penelitian ini akan melihat kondisi nyata self efficacy ibu bersalin, Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner dengan populasinya  adalah ibu bersalin primigravida sampel diambil dengan cara concecutive sampling sebanyak 24 responden, Setelah data terkumpul akan dianalisis dengan rumus uji rata-rata  dan pengalaman melahirkan di analisis menggunakan Alfa CronbachHasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata skor nilai tingkat self efficacy adalah 55,075 atau 78,68% dari maksimal skore dengan standar deviasi 7,15. Total nilai terendah adalah 35 sedangkan total nilai tertinggi adalah 70. Mayoritas responden memiliki total nilai antara 53,48 hingga 56,66 dan pengalaman melahirkan didapatkan bahwa Alpha Cronbach adalah ≥ 0,70 untuk semua sub skala (Kapasitas Sendiri 0,73, Persepsi Keamanan 0,75 dan Dukungan Profesional 0,73) kecuali Partisipasi (0,40).Simpulan: Self efficacy ibu bersalin dengan Penyebaran berada pada kategori normal, sedangkan implikasi terhadap pengalaman persalinan yang paling tinggi pada skala persepsi keamaan yang dirasakan ibu. Identification of Mother's Self-Efficacy in Maternity and Its Implications for Childbirth Experience Background: Self-efficacy is an important psychological factor in coping with certain challenges and life situations, including in the context of motherhood. The aim of this study is to determine the level of self-efficacy of new mothers and to analyse its impact on the experience of childbirth and postpartum recovery.Methods: The type of research used in this study is quantitative descriptive research. In this study will look at the real conditions of self-efficacy of maternity mothers, data collection in this study using a questionnaire with the population is primigravida maternity mothers, the sample is taken by consecutive sampling as many as 24 respondents, After the data is collected, it will be analyzed by the average test formula and the birth experience is analyzed using Alfa Cronbach.Results: The results showed that the mean score of self-efficacy level was 55.075 or 78.68% of the maximum score with a standard deviation of 7.15. The lowest total score was 35 and the highest total score was 70. The majority of respondents had a total score between 53.48 and 56.66.Childbirth experience showed that Cronbach's alpha was ≥ 0.70 for all subscales (own ability 0.73, perceived safety 0.75 and professional support 0.73) except participation (0.40).Conclusion: Self-efficacy of labouring mothers with dispersal is in the normal category, while the implications for the highest labour experience on the scale of perceived safety perceived by the mother.Keywords: Identification, labouring mother, self-efficacy, labour experience 
Hubungan Antara Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil di Puskesmas Kandangan Kabupaten Hulu Sungai Selatan Tahun 2022 Isri Wahyuni Rahmahani; Dwi Rahmawati; Melviani Melviani
Health Research Journal of Indonesia Vol 1 No 6 (2023): Health Research Journal of Indonesia
Publisher : CV. Wadah Publikasi Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendahuluan: kejadian amenia muncul saat seorang ibu hami kurang memperhatikan konsumsi zat besinya agar dapat menjaga agar mereka memiliki energi saat melahirkan akan datang. Salah satu yang terpenting adalah menkonsumsi tabel Fe. Saat ibu hamil kurang mengkonsumsi tabel tambah tenaga tersebut bisa jadi mereka akan kurang tenaga saat akan melahirkan akan datang. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kepatuhan konsumsi tablet Fe dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Kandangan Kabupaten Hulu Sungai Selatan Tahun 2022. Metode: Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode crossectional,.Populasi sebanyak 132 orang. Seluruh ibu hamil. Teknik pengambilan sampel Simple random sampling sebanyak 73 Orang. Teknik pengumulan kuesioner dan Quik-Check Hb. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis uji statistic chi-square. Hasil: Hasil kepatuhan konsumsi tablet Fe, ibu hamil kebanyakan tidak patuh dalam mengkonsumsi tabel Fe sebanyak 51 orang (69,9%). Hasil tingkat kejadian anemia termasuk sedang dengan ukuran Hb sedang 7 -9,9 gr/dl sebanyak 54 orang (69,9%). Ada hubungan kepatuhan konsumsi tablet Fe dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Kandangan Kabupaten Hulu Sungai Selatan Hasil Uji Chi-Square (p. value< 0,05) dengan hasil nilai signifikan (p) 0,000. Kesimpulan: ada hubungan antara kepatuhan dengan kejadian anemia karena saat mereka kurang patuh dalam mengkonsumsi tabel Fe tersebut akan berakibat kurangnya tenaga saat akan melahirkan.