Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Corporate Social Responsibility Terhadap Citra Perusahaan Wardah Rico Aji Lukito; Susi Andrini
Inter Community: Journal of Communication Empowerment Vol 4, No 1 (2022): Inter Community : Journal of Communication Empowerment
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Inter Studi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (762.801 KB) | DOI: 10.33376/ic.v4i1.1166

Abstract

Di tengah situasi seperti ini Indonesia sedang mengalami penyebaran Virus Corona, perusahaan Wardah membuat program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan memberi bantuan kepada beberapa Rumah Sakit. Dalam penelitian ini CSR  yang dilakukan Wardah dengan memberikan bantuan kepada tenaga medis berupa Alat Kesehatan dan Alat Perlindungan Diri (APD) yang dibatasi pada RS. Pelni, Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan apakah program CSR yang dilakukan Wardah dapat memberikan citra positif bagi perusahaan. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dengan menggunakan angket berupa kuesioner yang diambil dari populasi sejumlah 200 orang dan menghasilkan sampel sebanyak 67 responden dengan menggunakan pehitungan rumus dari Taro Yamane dan waktu penelitian dalam rentang bulan Februari 2021. Teknik analisis data menggunakan uji statistik dengan pendekatan deskriptif yang bertujuan untuk menjelaskan profil responden, dan di uji analisis dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana. Variabel yang telah di uji akan memperoleh hasil melalui uji regresi linier sederhana. Hasil Penelitian ini menunjukan adanya pengaruh positif pada program Corporate Social Responsibility (CSR) Wardah dalam meningkatkan citra perusahaan.In the midst of a situation like this, Indonesia is experiencing the spread of the Corona Virus, Wardah company created a Corporate Social Responsibility (CSR) program by providing assistance to several hospitals. In this study, Wardah's CSR was carried out by providing assistance to medical personnel in the form of Medical Devices and Personal Protection Devices (PPE) which were limited to hospitals. Pelni, Jakarta. This study aims to determine and explain whether Wardah's CSR program can provide a positive image for the company. The type of research used is quantitative with a descriptive approach. Data collection used a questionnaire in the form of a questionnaire taken from a population of 200 people and produced a sample of 67 respondents using the calculation formula from Taro Yamane and the research time was in the range of February 2021. The data analysis technique used statistical tests with a descriptive approach that aims to explain the profile. respondents, and tested the analysis using simple linear regression analysis. The variables that have been tested will get results through a simple linear regression test. The results of this study indicate a positive influence on Wardah's Corporate Social Responsibility (CSR) program in improving the company's image.
Strategi Komunikasi Public Relations Dalam Membangun Citra Perusahaan Summertide Melalui Perubahan Kemasan Ramah Lingkungan Suci Rahmawati; Susi Andrini
Jurnal Audience: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 6, No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : COMMUNICATION MAJOR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v6i2.8553

Abstract

Sampah plastik masih menjadi salah satu masalah yang sulit diatasi, sehingga menyebabkan sebagian masyarakat mulai beralih ke produk yang memiliki tanggung jawab lingkungan. Salah satu perusahaan yang concern dengan masalah lingkungan ialah Summertide, Summertide merupakan perusahaan di bidang retail baju renang anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana Strategi Komunikasi Public Relations yang dilakukan Summertide Dalam Membangun Citra Perusahaan Melalui Perubahan Kemasan Ramah Lingkungan. Konsep yang dipakai pada penelitian ini dengan menggunakan konsep strategi Public Relations dari Cutlip, Center dan Broom, dengan empat tahapan meliputi; mendefinisikan masalah. perencanaan dan pemrograman, pengambilan keputusan dan evaluasi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Untuk pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara secara mendalam dan dokumentasi. Sedangkan teknis untuk menganalisis data melalui beberapa tahapan yakni dengan reduksi data, penyajian data dan verifikasi serta simpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa empat tahapan oleh Cutlip, Center dan Broom dengan dengan tahapan mendefinisikan masalah, perencanaan dan pemrograman dengan melakukan perubahan kemasan dari bahan plastik dengan jenis Polivinicl Klorida (PVC) yang tidak ramah lingkungan ke bahan oxo-biodegradable yang ramah lingkungan. Dilanjutkan dengan tahapan mengambil tindakan dan berkomunikasi dengan strategi secara online dan offline serta evaluasi sehingga didapatkan hasil temuan bahwa bertambahnya respon positif dari konsumen dan adanya peningkatan jumlah penjualan yang signifikan. Dengan demikian setiap tahapan mendukung penelitian ini dalam membangun citra positif perusahaan melalui perubahan pada kemasan.Kata Kunci: Citra; Kemasan Ramah Lingkungan; Komunikasi; Public Relations; Strategi