This Author published in this journals
All Journal Telematika MKOM
Erikson Ferry S
Program Studi Magister Ilmu Komputer Fakultas Pascasarjana Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Promosi Migrasi Proprietary Software ke Open Source Software Di Perusahaan Menggunakan Pendekatan AHP: Studi Kasus SGU, Tangerang Erikson Ferry S
Telematika MKOM Vol 1, No 1 (2009): Jurnal Telematika MKOM Vol. 1 No. 1 Juli 2009
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.886 KB)

Abstract

Pada era informasi ini, pemanfaatan teknologi informasi bagi perusahaan sudah merupakan suatu keharusan dalam persaingan yang semakin tinggi. Pada beberapa kasus tertentu, kemajuan dan keberhasilan bisnis sangat tergantung dengan pemanfaatan sistem informasi dan teknologi informasi (SI/TI). Terdapat dua jenis pilihan software yang dapat mendukung proses bisnis perusahaan, yaitu proprietary software dan open source software. Pada proprietary software pengguna diwajibkan untuk membayar lisensi dari software yang digunakan, sedangkan open source software bersifat free. Free yang dimaksud adalah adanya kebebasan dalam pemanfaatan dan pengembangannya. Bisa saja software tersebut gratis atau dibayar dengan harga yang murah, karena harus menutup biaya produksi/materi. Pemerintah Indonesia, melalui Kementrian Negara Riset dan Teknologi telah merancangkan progam IGOS (Indonesia Goes Open Source), sebagai gerakan memasyarakatkan penggunaan open source software. Sebagai bentuk respon positif, beberapa perusahaan juga telah memikirkan dan melakukan secara bertahap mengadakan migrasi software dari proprietary menuju open source. Ada banyak pertimbangan yang dilakukan perusahaan dalam pelaksanaan migrasi, di antaranya untuk menekan biaya lisensi, meningkatkan kreatifitas pengembangan software, hingga menghindari masalah hukum yang melarang perusahaan komersil menggunakan software bajakan. Diperlukan kajian strategis pada saat suatu perusahaan mengambil keputusan untuk migrasi dari penggunaan proprietary software ke open source software. Hal ini perlu dilakukan agar proses migrasi ini berjalan lancar dan proses bisnis perusahaan tidak terganggu bahkan bisa meningkatkan revenue perusahaan. Teknik analisa dalam menentukan bobot prioritas langkah yang hendak dilakukan menggunakan pendekatan Analytical Hierarchy Process (AHP). Sebagai ruang lingkup penulisan tesis, dilakukan penelitian di Swiss German University, Tangerang, yang saat ini sedang melakukan proses migrasi pemanfaatan software dari proprietary ke open source software.