This Author published in this journals
All Journal Telematika MKOM
Nurul Jamal
Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM PENGENDALI NURSE STATION MENGGUNAKAN PPI 8255 Nurul Jamal
Telematika MKOM Vol 4, No 2 (2012): Jurnal Telematika MKOM Vol. 4 No. 2 September 2012
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (10766.514 KB)

Abstract

Kemajuan teknologi sedemikian pesatnya, termasuk kemajuan di bidang teknologi yang berhubungan dengan rumah sakit dan dunia kedokteran, dimana semuanya bertujuan untuk memudahkan pekerjaan dari para tenaga medis maupun tenaga nonmedis, sehingga pelayanan terhadap konsumen yang sebagian besar adalah pasien di klinik, Puskesmas, dan rumah sakit dapat ditingkatkan. Klinik, Puskesmas, dan rumah sakit di Indonesia seringkali tidak memperhatikan pentingnya fasilitas nurse station yang berada di ruang perawatan sehingga nurse station hanya berfungsi sebagai tempat jaga perawat yang kurang memberikan nilai tambah terhadap pelayanan kepada pasien. Padahal jika klinik, Puskesmas, dan rumah sakit mau memberikan sedikit sentuhan teknologi maka nurse station bisa menjadi tempat pengendali bagi seluruh fasilitas yang ada dalam ruangan perawatan. Penelitian ini bertujuan agar nurse station bisa berfungsi lebih maksimal. Hasil penelitian ini berupa “Sistem Pengendali Nurse Station Menggunakan PPI 8255" yaitu peralatan dan software yang dirancang khusus untuk memudahkan perawat atau operator agar bisa mengontrol semua kegiatan di ruangan yang menjadi tanggung jawab mereka, antara lain mengetahui pasien yang memerlukan bantuan dan bagaimana kondisi pasien tersebut sehingga pelayanan akan lebih cepat, efektif, dan efisien, serta bisa mengontrol peralatan elektronika yang ada dalam ruangan tersebut khususnya lampu penerangan. Sistem pengendali ini sangat cocok digunakan untuk klinik, Puskesmas dan rumah sakit baik tipe C, tipe B, maupun tipe A karena sistem ini sangat mudah dibuat dan sangat murah harga pembuatannya, selain itu sistem ini sangat mudah digunakan oleh para perawat dan paramedik lain di klinik, Puskesmas, dan rumah sakit.