Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL PRODUKTIVITAS

Penerapan PSAP Nomor 02 Tentang Laporan Realisasi Anggaran Terhadap Capaian Indikator Kinerja Utama Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pada Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kubu Raya Doddy Primayudia; Muhammad Khairul Anwari
Jurnal Produktivitas: Jurnal Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Pontianak Vol 9, No 2 (2022): Jurnal Produktivitas: Jurnal Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Pontianak
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29406/jpr.v9i2.5274

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana laporan realisasi anggaran kantor kearsipan dan perpustakaan daerah telah disusun dan disajikan dengan PSAP Nomor 02 tentang Laporan Realisasi Anggaran dan langkah kantor kearsipan dan perpustakaan daerah menghadapi kendala atau hambatan yang terjadi di dalam laporan realisasi anggaran.Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif melalui studi dokumentasi dan wawancara. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan Penerapan PSAP Nomor 02 Terhadap Capaian Indikator Kinerja Utama Satuan Kerja Perangkat Daerah pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kubu Raya.Evaluasi Penerparan PSAP No 02 Dengan Indikator Penyusunan Laporan Realisasi Anggaran, 9 item (64,29%) telah diterapkan dan 5 item (35,71%) belum diterapkan. Evaluasi Penerapan PSAP No 02 Dengan Indikator Akuntansi Belanja, 6 item (54,55%) telah diterapkan dan 5 item (45,55%) belum diterapkan. Dari 5 pernyataan mengenai Evaluasi Penerapan PSAP No 02 Dengan Indikator Akuntansi Surplus/Defisit dan Pembiayaan, 2 item (40%) telah diterapkan dan 3 item (60%) belum diterapkan. Pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) dari 7 sasaran utama, capaiannya meningkat sebesar 3,56% yang semula sebesar 94,50% menjadi 98,15%.