Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kinerja Pengelola Satuan Pelayanan Lalu Lintas Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan Jatiluhur Yudhistira Anugerah Pratama; Louisiani Mansoni Isnayati; Dety Mulyani
Jurnal Ekonomi Manajemen Perbankan Vol 5, No 1 (2023): JEMPER Januari - Juni
Publisher : Prodi Manajemen S1 dan D3 Keuangan & Perbankan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32897/jemper.v5i1.2624

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh analisis mengenai kinerja pengelola satuan pelayanan lalulintas angkutan sungai danau dan penyeberangan Jatiluhur yang meliputi keahlian, psikologis, struktur organisasi dan lingkungan sosial. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Pemilihan responden menggunakan teknik purposive, yakni memilih pengelola dengan kriteria yang telah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelola satuan pelayanan LLASDP Jatiluhur memiliki kinerja yang baik. Pihak pengelola telah mengimplementasikan tanggungjawab dan etos kerja yang sesuai dengan standar. Pihak pengelola juga didukung oleh support system dalam meningkatkan kinerjanya. Meski demikian, pengelola tetap perlu meningkatkan dan mempertahankan kinerja yang ada dengan cara menginisiasi kegiatan pelatihan agar satuan pelayanan LLASDP Jatiluhur memiliki kinerja operasional yang lebih baik. Kata Kunci : keahlian, psikologis, struktur organisasi, lingkungan sosial, kualitas layanan.