Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pemanfaatan Blended Learning Model Dalam Kuliah Perancangan Sistem Di Program Studi Teknik Informatika Caca E Supriana
JURNAL PASUNDAN INFORMATIKA Vol. 1 No. 01 (2022): PasInformatik Edisi 01 Januari 2022
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (763.421 KB)

Abstract

Blended Learning adalah pendekatan yang memberikan solusi pendidikan inovatif melalui perpaduan efektif antara pengajaran tatap muka di kelas dengan pembelajaran seluler dan aktivitas online untuk guru, pelatih, dan siswa. Konsep ini berakar pada gagasan bahwa belajar bukan hanya peristiwa satu kali, belajar adalah proses yang berkelanjutan. Pemanfaatan blended learning dengan dukungan media digital dan online melalui internet menjadi sangat penting khususnya untuk para mahasiswa belajar di rumah selama masa pandemik Covid-19. Penelitian ini akan menganalisis blended learning model yang cocok digunakan dalam kuliah perancangan sistem, sebagai bagian dari siklus hidup pengembangan sistem yang diajarkan di Program Studi Teknik Informatika Universitas Pasundan. Bagaimana blended learning dapat diaplikasikan dalam kuliah e-learning yang mengacu pada kurikulum tetapi dengan mengantisipasi kemungkinan pembelajaran tatap muka jika kondisi setelah pandemik memungkinkan. Analisis akan melihat pada bahan ajar perancangan sistem, dengan studi kasus kuliah interaksi manusia komputer, bagian yang bisa didukung oleh media digital, tatap muka dan kombinasi keduanya. Evaluasi dilaksanakan terhadap model yang digunakan untuk memastikan kemudahan transfer pengetahuan dari dosen terhadap mahasiswa, kemudahan dalam pengajaran dan pemenuhan target kurikulum dari perancangan sistem. Manfaat dari penelitian ini adalah penggunaan model blended learning yang tepat, evaluasi dengan studi kasus untuk mendukung pelaksanaan kuliah dan memenuhi tujuan pembelajaran sepanjang hayat baik untuk mahasiswa ataupun dosen pengajar.
Perancangan Knowledge Management System Tugas Akhir Mahasiswa Ahmad Wahyudin; Caca E Supriana; Shanti Herliani
JURNAL PASUNDAN INFORMATIKA Vol. 1 No. 01 (2022): PasInformatik Edisi 01 Januari 2022
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1400.613 KB)

Abstract

Pengetahuan yang ada pada pembimbingan dan penyelesaian tugas akhir mahasiswa adalah pengetahuan yang diketahui serta dipahami oleh mahasiswa dan dosen pembimbing, umumnya proses pengelolaan pengetahuan kurang diidentifikasi dan disimpan dengan baik. Penelitian ini membahas bagaimana pengetahuan yang dimiliki oleh mahasiswa dan dosen pembimbing dapat diidentifikasi, dikelola dan disebarkan ke mahasiswa dan dosen yang lain. Dalam pelaksanaan dan proses pembuatan tugas akhir ini mahasiswa sering mendapat kesulitan dalam menentukan judul/topik yang sesuai minat serta menentukan pembimbing yang sesuai dengan pengetahuan/bidang keilmuan yang tepat. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis sistem informasi pengelolaan tugas akhir dan merancang Knowledge Management System dengan tempat studi kasus di program Studi Teknik Informatika Universitas Pasundan dengan menggunakan reservoirs of knoweldge sebagai framework untuk menganalisis dan mengidentifikasi orang, artefak, dan entitas organisasi, dengan memahami proses-proses dalam sistem informasi pengelolaan tugas akhir. Hasil dari penelitian ini adalah Perancangan Knowledge Management System Tugas Akhir Mahasiswa dengan manfaat untuk memudahkan mahasiswa dalam mencari pengetahuan yang ada dalam memulai, melaksanakan dan menyelesaikan tugas akhirnya dan membantu mahasiswa dalam mencari topik penelitian dan pembimbing yang sesuai.
Perancangan Sistem Informasi Penelitian Mahasiswa Menggunakan Work System Framework: (Studi Kasus : Program Studi Teknik Informatika) Caca E Supriana; M. Tirta Mulia
JURNAL PASUNDAN INFORMATIKA Vol. 1 No. 02 (2022): PasInformatik Edisi 02 Juli 2022
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1041.879 KB)

Abstract

Pengetahuan tentang penelitian menjadi sarana yang efektif bagi seorang mahasiswa sebagai calon sarjana S1 untuk melakukan penelitian, karena mereka akan memahami langkah-langkah dan metode yang tepat dalam kegiatan penelitian ilmiah. Proses penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa akan melibatkan berbagai pihak, memerlukan metodologi, proses yang cenderung komplek dan dinamis. Pelaksanaan penelitian oleh mahasiswa juga mengacu pada aturan dan kebijakan dari program studi. Penelitian ini menggunakan Work System Framework (WSF) yang akan memberikan gambaran sistem yang sedang dipelajari, mengidentifikasi masalah dan peluang, menggambarkan perubahan yang mungkin terjadi dan melacak bagaimana perubahan tersebut mungkin mempengaruhi bagian lain dari sistem kerja. WSF menggunakan model kerangka menunjukkan bahwa berbagai elemen dari sistem kerja harus seimbang, ada empat unsur pertama adalah komponen dasar yang benar-benar melakukan pekerjaan yaitu proses dan kegiatan, partisipan (peserta), informasi, dan teknologi. Penelitian ini menjadi penting karena pendekatan ini dapat dipergunakan dalam dunia pendidikan di perguruan tinggi, khususnya dalam penelitian yang dilakukan mahasiswa dengan bimbingan dosen dalam melakukan penelitian. Penelitian ini akan memperlihatkan masalah-masalah yang dapat timbul dalam proses penelitian mahasiswa yang dengan memanfaatkan WSF dapat diidentifikasi serta dilakukan perancangan sistem berdasarkan hasil analisis untuk perbaikan dan menarik kesimpulan hasil perancangan. Perancangan sistem informasi menggunakan model yang akan menganalisis setiap proses dan sub proses turunannya, serta aliran informasi sampai dengan perancangan model basis data dalam mengelola penelitian mahasiswa yang bukan hanya menghasilkan penelitian yang berkualitas, sesuai kaidah ilmiah, bermanfaat baik untuk mahasiswa dan program studi. Hasil penelitian ini adalah pemahaman proses penelitian yang lebih deskriptif, analisis dan perancangan model penelitian mahasiswa, dan perbaikan sistem untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian mahasiswa.