Muhammad Iffrin Delifiano
Departemen Arsitektur Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analogi Morfologi Bambu Pada Perancangan Menara Apartemen Muhammad Iffrin Delifiano; I Gusti Ngurah Antaryama
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 11, No 5 (2022)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12962/j23373520.v11i5.101614

Abstract

Dengan semakin bertambahnya populasi manusia, maka kebutuhan akan tempat tinggal akan semakin meningkat juga, karena tempat tinggal merupakan salah satu aspek penting pada manusia. Masalah ini juga akan berdampak dengan ketersediaan lahan untuk alam. Untuk menyelesaikan permasalahan ini rancangan ini akan melihat alam sebagai solusinya. Manusia seringkali mencari solusi dalam sebuah masalah namun seringkali lupa bahwa jawaban dari masalah-masalah tersebut secara tidak langsung terdapat pada bentuk, tekstur, atau proses alami yang selalu terjadi pada alam. Hal ini dapat dimanfaatkan pada bidang ilmu arsitektur sebagai dasar dalam merespon isu yang diangkat pada sebuah rancangan. Dalam istilah arsitektur, desain biomorfik berkaitan dengan bentuk dan pola yang terinspirasi oleh alam. Morfologi pada unsur alam dapat menjadi salah satu aspek yang dapat ditiru pada rancangan bangunan. Perancangan hunian tower apartemen ini akan didasari oleh analogi dari morfologi tanamana bambu yang berumpun sehingga hunian tower ini memiliki 8 unit tower yang terpisah namun tetap terhubung oleh jembatan penghubung. Masing-masinig tower berbentuk miring mengikuti kemiringan bambu dan memiliki struktur core yang dapat dimanfaatkan sebagai saluran distribusi utilitas yang terinspirasi dari rongga bambu dan proses alaminya.