Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

STRATEGI MEMBANGUN BRAND IMAGE PAYUNGI DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN Avita Ariani; Muhammad Ngazizi; Muliatul Khasanah; Carmidah Carmidah
JUMBIWIRA : Jurnal Manajemen Bisnis Kewirausahaan Vol. 2 No. 1 (2023): April : Jurnal Manajemen Bisnis Kewirausahaan
Publisher : BADAN PENERBIT STIEPARI PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56910/jumbiwira.v2i1.505

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan strategi yang dilakukan oleh Pasar Yosomulyo Pelangi (Payungi) dalam membangun Brand Image untuk meningkatkan penjualan. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian fenomenologi yang dilakukan saat peneliti ingin memahami suatu fenomena dari sudut pandang individua tau kelompok tertentu yang mengalaminya. Data yang diperoleh dalam penelitian untuk mengetahui strategi Pasar Yosomulyo Pelangi (Payungi) adalah dengan menggunakan wawancara dan observasi. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa strategi yang dilakukan oleh Payungi dalam membangun brand image untuk meningkatkan penjualan dilakukan berdasarkan strategi komunikasi yaitu periklanan melalui media sosial, hubungan dengan masyarakat, sales promotion dan event and experience. Peneliti memberi saran bahwa pemasaran sebaiknya lebih diperbanyak melalui media-media lain seperti media cetak Koran, Radio Baliho dan Banner agar mempermudah masyarakat luas yang masih belum mengenal media sosial
Revitalisasi Pasar dan Lokasi Usaha: Dampaknya Terhadap Pendapatan Pedagang Di Pasar Mandala, Bandar Mataram Alip Aprianto; Carmidah Carmidah
Budgeting: Jurnal Akuntansi Syariah Vol 4 No 1 (2023): Budgeting: Jurnal Akuntansi Syariah, Juni 2023
Publisher : PROGRAM STUDI AKUNTANSI SYARIAH FAKULTAS SYARIAH DAN EKONOMI ISLAM IAIN SYAIKH ABDURRAHMAN SIDDIK BANGKA BELITUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32923/bdg.v4i1.3535

Abstract

Revitalisasi merupakan upaya untuk menghidupkan kembali suatu kawasan atau bagian kota yang dulunya pernah hidup akan tetapi mengalami kemunduran. Lokasi usaha merupakan tempat dimana seseorang dapat mendirikan suatu usaha untuk melakukan kegiatan jual beli.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh revitalisasi pasar dan lokasi usaha terhadap pendapatan pedagang di pasar Mandala Kecamatan Bandar Mataram. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan pedagang yang ada dipasar. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan taknik Simple Random Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 responden. Teknik pengambilan data menggunakan kuisioner yang telah diuji validitas dan realibilitasnya. Hasil dari penelitian ini dapat diketahui bahwa variabel revitalisasi pasar secara parsial memiliki pengaruh positif terhadap pendapatan pedagang. Kemudian untuk variabel lokasi usaha tidak berpengaruh terhadap pendapatan pedagang. Secara simultan revitalisasi pasar dan lokasi usaha berpengaruh positif terhadap pendapatan pedagang hal ini diketahui dari hasil uji F hitung. Hasil uji R Square didapat nilai 0,129 atau sebesar 12,9% yang berarti bahwa variabel (X1) dan (X2) memiliki pengaruh terhadap variabel (Y) sebesar 12,9% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain.