Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH RASA CEMAS PANDEMI COVID-19 PADA PRODUKSI ASI IBU NIFAS DI PRAKTEK MANDIRI BIDAN VIVI RIYANNI KECAMATAN PANYABUNGAN MANDAILING NATAL TAHUN 2022 Vivi Riyanni; Zulkarnain Batubara; Anna Waris Nainggolan
SAINTEKES: Jurnal Sains, Teknologi Dan Kesehatan Vol. 2 No. 2 (2023): SAINTEKES: Jurnal Sains, Teknologi dan Kesehatan, April 2023
Publisher : LPPM Institut Teknologi Dan Kesehatan Aspirasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/saintekes.v2i2.46

Abstract

Pandemi COVID-19 membuat ibu yang akan post partum mengalami kecemasan dari ringan hingga sedang seperti ketakutan pada kerumunan dan mengurung diri dirumah. Sehingga mempengaruhi pengeluaran ASI ibu post partum, dikarenakan terjadinya peningkatan kortisol membuat terhambatnya transportasi hormon oksitosin dalam sekresinya sehingga pengeluaran ASI terhambat (Guyton, 2017). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengetahui pengaruh kecemasan pandemi Covid-19 terhadap pengeluaran ASI ibu post partum di Bidan Praktek Mandiri Vivi Riyanni Panyabungan mandailing Natal. Desain penelitian Jenis penelitian ini survey analitik menggunakan desain cross sectional. Sampel adalah ibu post partum yang melahirkan tanggal 1 April – 31 Mei 2022 berjumlah 37 orang. Analisa data menggunakan Chi Square. Hasil penelitian : Sebagian besar responden berumur 20-35 tahun berjumlah 27 orang (73%), pendidikan tamat SMA berjumlah 21 orang (56,8%), pekerjaan sebagai IRT berjumlah 23 orang (62,2%), melakukan IMD berjumlah 37 orang (100%) dan paritas anak pertama berjumlah 14 orang (37,8%). Sebagian besar mengalami cemas Covid-19 berjumlah 22 orang (59,5%) dan tidak cemas Covid- 19 berjumlah 15 orang (40,5%). Pengeluaran ASI pada ibu post partum sampai hari kedua sebagian besar belum keluar berjumlah 24 orang (64,9%), sedangkan sudah keluar berjumlah 13 orang (35,1%). Ada pengaruh kecemasan pandemi Covid-19 terhadap pengeluaran ASI ibu post partum (p value : 0,000 < α : 0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah Ada pengaruh kecemasan pandemi Covid-19 terhadap pengeluaran ASI ibu post partum. Disarankan ibu hamil untuk selalu berpikiran positif dan mencari informasi tentang kesehatan khususnya Covid-19 atau melakukan relaksasi sehingga tidak cemas.