Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Educatio FKIP UNMA

Pengelolaan Program Gerakan Literasi di SDN 1 Bungtiang Bambang Putra Akbar; Asrin Asrin; Muhammad Syazali
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 9 No. 2 (2023): April-June
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v9i2.4912

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan seperti apa pengelolaan program gerakan literasi di SDN 1 Bungtiang yang meliputi tahapan perencanaan, tahapan pelaksanaan dan tahapan evaluasi. Penelitian ini dilakukan di SDN 1 Bungtiang menggunakan pendekatan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Data yang diperoleh dikumpulkan dengan metode observasi, wawancara, dan dokomentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Perencanaan pelaksanaan program gerakan literasi sekolah di SDN 1 Bungtiang sesuai dengan panduan yang diterbitkan Kemendikbud No 23 Tahun 2015, namun dalam pelaksanaannya dikembangkan secara mandiri dikarenakan menerapkan kurikulum irisan yaitu kurikulum nasional K13, kurikulum karakter dan kurikulum program plus. Pengelolaan gerakan literasi sekolah di SDN 1 Bungtiang mulai terlaksana secara rutin pada bulan september 2021. (2) Faktor pendukung pelaksanaan program gerakan literasi sekolah di SDN 1 Bungtiang diantaranya adalah sarana dan prasarana yang memadai seperti, 1 unit perpustakaan, pojok baca, lingkungan yang literat, alokasi dana yang memadai, terjalin kerja sama dengan beberapa lembaga, serta pemanfaatan media. (3) Faktor penghambat pelaksanaan program gerakan literasi sekolah di SDN 1 Bungtiang diantaranya adalah perbedaan kemampuan dan inisiatif SDM, kurangnya strategi pemusatan perhatian literasi terhadap peserta didik, serta penyelenggaran kegiatan pendukung literasi yang tidak sesuai penjadwalan, dan kurang diurus.