Ketin Ayu Heni Tahira
Universitas Dr. Soetomo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Nilai-nilai Pendidikan dalam Novel Dunia Kecil yang Riuh Karya Arafat Nur Achmad Syifauddin; Kusmiyati; Sri Utami; Boedi Martono; Ketin Ayu Heni Tahira
Jurnal Ilmiah FONEMA : Jurnal Edukasi Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 6 No 1 (2023)
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Dr. Soetomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (196.152 KB) | DOI: 10.25139/fn.v6i1.6138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk nilai-nilai pendidikan yang terdapat dalam novel Dunia Kecil yang Riuh karya Arafat Nur. Adapun nilai-nilai tersebut meliputi; (1) nilai-nilai pendidikan ketuhanan, (2) nilai-nilai pendidikan moral, (3) nilai-nilai pendidikan sosial, (4) nilai-nilai pendidikan budaya, dan (5) nilai-nilai pendidikan estetika. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, deskriptif interpretatif dan analisis konten atau analisis isi. Subjek penelitian ini adalah novel Dunia Kecil yang Riuh karya Arafat Nur. Penelitian ini difokuskan pada permasalahan yang berkaitan dengan analisis nilai-nilai pendidikan dengan pendekatan pragmatik. Data dianalisis dengan teknik deskripsi kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan sebagai: (1) bentuk nilai-nilai pendidikan ketuhanan terdapat 9 karakter (2) bentuk nilai-nilai pendidikan moral terdapat 16 karakter. (3) bentuk nilai-nilai pendidikan sosial terdapat 10 karakter. (4) bentuk nilai-nilai pendidikan budaya terdapat 14 karakter. (5) bentuk nilai-nilai pendidikan estetika terdapat 2 karakter