S Supatmi
2Akademi Perawatan Karya Bakti Husada Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PELATIHAN POSYANDU SISTEM LIMA MEJA MASA ADAPTASI KEBIASAAN BARU DI DUSUN SOKA PUNDONG BANTUL Eni Purwaningsih; S Supatmi
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat : Kesehatan Vol. 1 No. 1 (2021): September
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) STIKES Notokusumo Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.233 KB)

Abstract

Layanan posyandu pada masa adaptasi kebiasaan baru dilaksanakan sesuai zona penyebaran COVID-19. Posyandu yang berada di daerah zona hijau dapat melakukan hari buka posyandu berdasarkan persetujuan dari pemerintah desa. Posyandu yang berada di daerah zona kuning, zona oranye dan zona merah tidak melakukan hari buka posyandu. Pedoman posyandu dalam adaptasi kebiasaan baru dari Kepmenkes menjelaskan tahapan yang perlu dilakukan sebelum hari buka, saat hari buka dan setelah hari buka posyandu pada zona hijau. Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat ini dengan Asset Based Community Development yang merupakan pendekatan yang ingin melakukan pemberdayaan komunitas dengan bertolak dari aset dan kekuatan dari komunitas. Tujuan kegiatan Pengabdian ini adalah untuk peningkatan pengetahuan dan kemampuan kader melaksanakan posyandu system 5 meja di masa pandemiPelatihan kader terkait pelaksanaan posyandu di era pandemi diikuti 15 orang kader posyandu, pada Sabtu, 10 Oktober 2020. Melakukan Pendampingan pelaksanaan posyandu di era pandemi mulai saat persiapan. Pertemuan kader untuk evaluasi pelaksanan Posyandu, tindak lanjut pengukuran penimbangan balita dengan kunjungan rumah dan tindak lanjut pelaksanaan yang akan datang. Kedisiplinan kader dan balita sangat menentukan keberhasilan pelaksanaan posyandu di masa pandemi agar pemantauan tumbuh kembang balita tetap dilaksanakan setiap bulan