Salmiwati Salmiwati
Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pembelajaran dalam Pencapaian Kriteria Ketuntasan Minimal Mata Pelajaran PAI di SMP Negeri 32 Sijunjung Ririta Ririta; Muhiddinur Kamal; Wedra Aprison; Salmiwati Salmiwati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 6 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (160.653 KB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh strategi pembelajaran yang di gunakan oleh seorang guru, agar suatu pembelajaran dapat berjalan secara efektif, efesien, dan optimal serta tindak lanjut yang dilakukan oleh guru setelah dilakukan evaluasi sebagai upaya dalam pencapaian kriteria ketuntasan minimal siswa di SMP Negeri 32 Sijunjung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi pembelajaran guru Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 32 Sijunjung, mendeskripsikan pencapaian kriteria ketuntasan minimal siswa kelas IX mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, mendeskripsikan kendala yang dihadapi guru dalam menjalankan strategi pembelajaran untuk pencapaian kriteria ketuntasan minimal. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, Artinya peneliti akan melihat strategi yang digunakan oleh Guru. Dalam penenlitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil temuan Penelitian yang penulis lakukan menunjukkan hasil bahwa: strategi pembelajaran yang digunakan oleh guru di SMP Negeri 32 Sijunjung adalah Strategi Ekpositori. Guru menjelaskan pembelajaran kepada peserta didik secara verbal, dengan langkah-langkah dimulai dari persiapan, penyajian, korelasi, menyimpulkan, dan mengaplikasikan. Kendala yang ditemukan dalam menjalankan strategi pembelajaran diantaranya: minimnya sarana dan prasarana, lingkungan yang jauh dari perkotaan, keterbatasan waktu, kurangnya pengetahuan mengenai berbagai macam strategi pembelajaran, penggunaan metode yang kurang bervariasi, tidak adanya buku pegangan siswa untuk belajar dirumah, sehingga banyak siswa yang mendapatkan nilai di bawah KKM. total keseluruhan siswa kelas IX yang diteliti berjumlah 21 orang. Kebanyakan dari siswa kelas IX belum tuntas karena masih mendapatkan nilai dibawah 70 batas standar kriteria ketuntasan minimal. Solusi untuk mengatasinya, Kepala sekolah SMP Negeri 32 Sijunjung akan mengadakan pelatihan untuk guru 1 kali dalam 1 bulan, akan menggunakan strategi yang bervariasi setisp materi pembelajran PAI, memperbanyak sarana dan prasarana sekolah, terutama dalam bidang Pendidikan Agama Islam.