Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS SENTIMEN TERHADAP TWIT MAXIM PADA TWITTER MENGGUNAKAN R PROGRAMMING DAN K NEAREST NEIGHBORS Muhamad Trian Diwandanu; Lulu Mawaddah Wisudawati
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 28, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2023.v28i1.7909

Abstract

Usaha transportasi saat ini sudah banyak yang berbasis online dalam pelayanannya seperti pemesanan, pembayaran dan pemberian ulasan. Salah satu jasa transportasi online yang sudah ada di Indonesia yaitu Maxim. Masyarakat biasanya memberikan opini mereka terhadap layanan yang diberikan oleh Maxim melalui Twitter. Twit yang ditulis oleh masyarakat pengguna Twitter merupakan sumber data yang valid untuk dilakukan analisis sentimen. Tujuan penulisan ini adalah melakukan analisis sentimen terhadap twit maxim pada Twitter. Metode klasifikasi analisis sentimen pada penulisan ini menggunakan K Nearest Neighbors (KNN) untuk mengklasifikasi data serta Lexicon-Based sebagai penetap sentimen positif, negatif dan netral. Tahapan awal pada analisis sentimen ini yaitu tahap pengambilan data, pre-processing, yang terdiri dari Filtering & Casefolding, perbaikan kata tidak baku, mengubah kata bernegasi, Stopword Removal dan penghapusan spasi berlebih. Setelah itu, dilakukan pelabelan data dan pemberian skor menggunakan metode Lexicon Based. Dataset hasil dari pre-processing dan Lexicon Based digunakan untuk proses klasifikasi menggunakan KNN. Hasil terbaik didapatkan menggunakan data latih 80% sebanyak 702 data dan data uji 20% sebanyak 175 data dengan k=1 dengan akurasi sebesar 95,43%.