Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Hubungan Nilai Konversi Fc’ Dan Fs Dengan Uji Kuat Tekan Dan Lentur Beton Studi Material Lokal Kabupaten Bojonegoro Ichwan Hadi Saputra
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i3.2452

Abstract

Di indonesia perkembangan konstruksi sangat pesat karena di era sekarang mayoritas bangunan menggunakan beton sebagai struktur utama. Kekuatan kuat lentur menjadi syarat dalam sebuah pekerjaan konstruksi, namun dalam pencampuran beton lebih mengacu pada kuat tekan. Pendekatan formula terhadap hubungan (α) pada kuat tekan (fc) dan kuat lentur (fs) untuk SNI 2847-2013 didapat bahwa fs = 0,62√fc. Tujuan dari penelitian ini untuk mendapatkan nilai α sebagai dasar untuk perancangan. Peneilitian ini dilakukan dengan membuat campuran beton normal yaitu agregat halus dan kasar yang berasal dari Bojonegoro, menggunakan campuran fas 0,46 sebanyak 18 buah (fc’ 30 Mpa) dengan pengujian 7, 14, dan 28 hari pada pengujian kuat tekan terdiri dari 9 benda uji silinder (15x30 cm3) dan pengujian kuat lentur terdiri dari 9 balok (15x15x60 cm3 ). Sedangkan fas 0,335 sebanyak 12 buah (fc’ 30) pada 7 hari, dalam penjuian kuat tekan terdiri dari 6 silinder dan pada kuat lentur terdiri dari 6 balok. Pengujian kuat tekan dan lentur menggunakan SNI 1974: 2011 dan SNI 4431:2011. Hasil penelitian didapat nilai kuat tekan rata-rata pada sampel I (fas 0,46) sebsesar 9,41 Mpa, 12,34 Mpa dan 13,61 Mpa. Untuk kuat lentur rata-rata sebesar 1,33 Mpa, 1,91 Mpa dan 1,93 Mpa. Nilai korelasi (α) antara fs dan fc nya yaitu 0,48, 0,54 dan 0,52, hasil ini lebih tinggi dibandingkan dengan SNI 2847-2013. Pada sampel II (fas 0,335) nilai kuat tekan rata-rata mendapatkan 9,12 Mpa, untuk kuat lentur rata-rata mendapatkan 1,39 Mpa. Nilai korelasi (α)anatar fs dan fc nya yaitu 0,46.