Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Visual Ideas

Perancangan Ilustrasi Kalender PT Unilab Perdana Dengan Tema New Normal Mario Rinaldi; Fajar Persada Supandi
VISUALIDEAS Vol. 3 No. 1 (2023): Visual Ideas
Publisher : Universitas Widyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandemi Covid-19 memunculkan paradigma baru di berbagai sektor kehidupan. Di masa ini, berbagai aktivitas dibatasi untuk meminimalisir penyebaran virus tersebut. Maka, munculah istilah untuk selalu menjaga protokol kesehatan. Sebagai perusahaanyang bergerak di bidang kesehatan, PT. Unilab Perdana turut memberikan kontribusi untuk mensosialisasikan program pemerintah tersebut. Salah satunya dengan cara pembuatan kalender yang bertemakan new normal; berkaitan dengan menjaga protokolkesehatan. Kalender tersebut berangka tahun 2021. Berbeda dengan kalender yang lain, dikarenakan ada tujuan penyampaian informasi terkait protokol kesehatan, desain dari kalender tersebut patut untuk diperhitungkan segala unsurnya. Ilustrasi menjadi bahasa yang dipilih oleh desainer dalam menyampaikan informasi tersebut. Tidak sekadar ilustrasi, informasi yang akan disematkan membutuhkan perancangan yang tepat. Tulisan ini bertujuan mengungkap proses perancangan tersebut. Untuk menelisiknyalebih dalam digunakan metode deskriptif analisis. Kalender PT. Unilab Perdana menjadi objek kajian tulisan ini. Analisis visual diperkuat dengan data-data yang dikumpulkan melalui kegiatan observasi, studi kepustakaan, dan wawancara. Seluruh datadiakumulasi dan ditarik menjadi kesimpulan proses kerja kreatif dalam perancangan kalender PT. Unilab Perdana.