Rahma Ayu Fitriani
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Al-Madrasah: Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah

Pengembangan E-Book BUDINKAH (Buku Digital Infaq dan Sedekah) sebagai Media Pembelajaran PAI untuk Siswa Kelas VI SD Rahma Ayu Fitriani; Ani Nur Aeni; Rafika Nur’Azizah; Ajeng Regita Ramadhanty
Al-Madrasah: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Al-Madrasah Vol. 7, No. 2 (April 2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an (SIQ) Amuntai Kalimantan Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35931/am.v7i2.2091

Abstract

Pada era sekarang, semua bidang termasuk pendidikan tidak akan bisa lepas dari teknologi. Kemajuan teknologi yang berkembang begitu pesat menjadi salah satu penyebab yang mendorong guru untuk melakukan pembelajaran yang sesuai dengan tuntutan zaman. Salah satu pemanfaatan teknologi pada dunia pendidikan adalah penggunaan media pembelajaran berbasis digital. Namun berdasarkan fakta di lapangan, masih banyak seorang guru yang belum menggunakan media digital, dikarenakan kurangnya kemampuan guru dalam mengoperasikan alat atau media digital. Sehingga kurangnya minat siswa pada saat proses pembelajaran berlangsung, serta pemahaman yang dicapai oleh siswa kurang maksimal. Oleh karena itu, tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan desain dan pengembangan e-book BUDINKAH “Buku Digital Infaq dan Sedekah” yang dijadikan solusi sebagai media pembelajaran pada materi infaq dan sedekah di kelas VI SD. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan model (D&D) Design and Development. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VI SDN Jatihurip, dengan sampel penelitian 50 siswa kelas VI A dan B serta seorang guru PAI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk pembelajaran E-book sangat mempengaruhi kemampuan belajar karena terdapat perbedaan dengan menggunakan buku biasa. Berdasarkan hasil survei 70% siswa merasa senang pada saat pembelajaran dengan menggunakan E-book. Dengan demikian, E-book ini layak digunakan untuk meningkatkan pemahaman serta minat belajar siswa.