This Author published in this journals
All Journal Sinteza
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Uji Aktivitas Antiinflamasi Fraksi Metanol dan Fraksi n-Heksan Daun Asam Jawa (Tamarindus indica) dengan Metode Stabilisasi Membran Sel Darah Merah secara Invitro Aulia Fajjar Anggara; Wirasti Wirasti; Urwatul Waznah
Sinteza Vol. 1 No. 1 (2021): February
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (123.759 KB) | DOI: 10.29408/sinteza.v1i1.3204

Abstract

Buah asam jawa digunakan masyarakat sebagai antiinflamasi atau peradangan. Tanaman asam jawa (Tamarindus Indica) menghasilkan senyawa-senyawa organik seperti senyawa alkaloid, flavonoid, fenolik, tanin dan saponin. Antiinflamasi merupakan obat yang bekerja dengan cara menghambat hormon pemicu peradangan. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui aktivitas antiinflamasi fraksi methanol dan n-heksan daun asam jawa (Tamarindus indica) pada sampel darah sapi. Metode penelitian ini yaitu eksperimental menggunakan metode HRBC (Human Red Blood Cell) secara invitro. Data yang diuji adalah besarnya absorbansi pada masing-masing sampel, analisis data menggunakan ANOVA satu arah. Dilanjutkan dengan uji tukey untuk melihat perbedaan antar kelompok. Hasil dari penelitian ini adalah ekstrak daun asam jawa, fraksi metanol dan fraksi n-heksan dapat menstabilkan membran sel darah merah. Partisi metanol dan partisi n-heksan dengan konsentrasi 1000 ppm mempunyai efek stabilisasi membran. Fraksi metanol memiliki daya stabilisasi membran 89,9% lebih besar dibandingkan fraksi n-heksan 86,6% dan senyawa yang diperkirakan mempengaruhi stabilisasi membran yaitu, alkaloid, flavonoid, tannin, saponin dan steroid. Simpulan ekstrak daun asam jawa, fraksi metanol dan fraksi n-heksan efektif untuk antiinflamasi dengan metode stabilisasi membran sel darah merah. Saran perlu dilakukan penelitian lebih lanjut terhadap senyawa yang berpengaruh pada aktivitas antiinflamasi stabilisasi membran sel darah merah dengan metode yang lain.