Jamila
Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Sistem Informasi Kepegawaian SMA Negeri 2 Polewali Berbasis Web Sanatang; Andi Baso Kaswar; Jamila
Information Technology Education Journal Vol. 1 No. 3 (2022): Volume 1, Issue 3, September 2022
Publisher : Jurusan Teknik Informatika dan Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1138.746 KB) | DOI: 10.59562/intec.v1i3.249

Abstract

Tujuan daripada penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil pengujian sistem informasi kepegawaian SMA Negeri 2 Polewali berbasis web dan keefektifan dan kepraktisan sistem informasi kepegawaian SMA Negeri 2 Polewali berbasis web. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan Research and Development (R&D) yang menggunakan model pengembangan prototype dengan menggunakan pengujian standar ISO 25010. Hasil pengujian menunjukkan hasil yang sangat baik berdasarkan 8 aspek karakteristik ISO 25010 yakni: functional suitability dengan hasil 100% dengan kategori dapat diterima, usability dengan hasil pengujian 30 responden sebanyak 22 orang atau 73,3% pada kategori sangat baik dan 8 orang atau 26,7% pada kategori baik, performance efficiency hasil page speed sebesar 94% dengan waktu load 1,3 detik, reliability dengan hasil 100%, Portability dengan hasil dapat berjalan dengan baik di berbagai macam sistem operasi dan browser, maintainability telah memenuhi aspek yang ditentukan yaitu instrumentation, consistency, dan simplicity, compatibility dengan hasil 100% dengan kategori sangat layak, security berada pada tingkat keamanan level C low.