Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

BUDAYA BELAJAR SISWA DI SMP PEMBANGUNAN PONJONG: STUDI KASUS DI KAWASAN INDUSTRI BATU Ribkah Putri Mulia
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 12, No 1 (2023): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v12i1.18313

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan budaya belajar siswa di SMP Pembangunan Ponjong, serta dampak positif dan negatif industri batu terhadap budaya belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan metode penelitian studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa SMP Pembangunan Ponjong memiliki tipe kultur sekolah berkesejahteraan, dimana budaya belajar yang dianalisis dari empat aspek sekolah menunjukkan kultur sosial, budaya mutu, serta artifak yang baik. Disamping itu budaya akademik menunjukkan hasil motivasi dan semangat berprestasi yang masih rendah. Dampak positif industri batu yakni meningkatnya ekonomi masyarakat yang mendorong kemampuan orang tua siswa dalam memenuhi kebutuhan siswa selama bersekolah di SMP pembangunan Ponjong. Dampak negatif berupa polusi suara atau kebisingan yang masuk ke sekolah, dan mendorong perlunya upaya adaptasi yang dilakukan sekolah untuk menjaga kenyamanan belajar di sekolah.Kata kunci: budaya belajar, kultur sekolah, kawasan industri batu