Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Law, Education and Business

Strategi Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Mengintegrasi Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Haris Septian; Chanifudin Chanifudin
JLEB: Journal of Law, Education and Business Vol 1, No 2 (2023): Oktober 2023
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v1i2.1077

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh Strategi guru pendidikan agama Islam dalam mengintegrasikan Nilai-nilai karakter pada siswa kelas VIII di SMPN 05 Bengkalis hal ini didasari oleh keingin tahuan penulis dalam strategi guru pendidikan agama Islam dalam mengintegrasikan Nilai-nilai karakter selain dari pada itu dalam penelitian ini juga dilatar belakangi oleh adanya penemuan-penemuan terkait guru pendidikan agama Islam yang memiliki cara mengajar yang berbeda dari guru-guru lainya hal ini dikarnakan guru pendidikan agama Islam memiliki strategi yang berbeda dalam mengintegrasikan Nilai-nilai karakter pada siswa. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah pertama, Bagaimana strategi guru pendidikan agama Islam dalam mengintegrasikan Nilai-nilai pendidikan karakter siswa kelas VIII SMPN 05 Bengkalis. Kedua apa saja faktor pendukung dalam mengintegrasikan Nilai-nilai pendidikan karakter pada siswa kelas VIII SMPN 05 Bengkalis.Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan yang akan dilaksanakan di SMPN 05 Bengkalis Kecamatan Bengkalis Kabupaten Bengkalis. sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif, yaitu metode penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan secara utuh dan mendalam tentang realitas social dan berbagai fenomena yang terjadi sekolah yang menjadi subyek penelitian sehingga tergambarkan ciri, karakter, sifat dan fenomena tersebut.. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa guru memiliki langkag-langkah dalam mengintegrasikan Nilai-nilai karakter dimulai dari perencanaan, proses dan evaluasi.