Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan Bauran Pemasaran Usaha Balief Coffee Menggunakan Metode Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM) Pradipta Ricky Baskara; Budi Praptono; Boby Hera Sagita
eProceedings of Engineering Vol 10, No 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak- Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan strategi yang cocok yang dapat diterapkan oleh Balief Coffee selaku usaha yang bergerak di industri kopi di Kota Bandung. Diketahui Balief Coffee selama tahun 2021 mengalami ketidakstabilan pendapatan sehingga peneliti tertarik untuk dapat menganalisis peluang serta ancaman yang harus dihadapi Balief Coffee agar tidak lagi terjadi ketidakstabilan. Penelitian ini menggunakan teori Matriks SWOT dan juga Quantitative Strategy Planning Matrix (QSPM). Sebelum menganalisis SWOT, pertama-tama dianalisis matiks faktor internal dan eksternal yang dapat mempengaruhi ketidakstabilan pendapatan Balief Coffee sehingga permasalahan dapat diatasi. Berdasarkan hasil dari pengumpulan dan pengolahan data maka di dapatkan untuk matriks IFE sebesar 3.0113 dan skor untuk matriks EFE 2.8060 dimana skor tersebut di tahap matriks Internal – eksternal menunjukkan posisi Usaha Balief coffeeshiop berada di kuadran IV yang berarti posisi perusahaan tersebut berada di Grow and build. Dari kuadran tersebut di peroleh strategi integrative dan intensif. Hasil dari factor yang berada di matriks IFE dan EFE kemudian di olah menggunakan matriks SWOT sebagai tahap pencocokan. Prioritas strategi yang di dapatkan dari perhitungan matriks QSPM dengan nilai TAS (total attractive score) untuk strategi pertama dengan nilai sebesar 5.628, strategi kedua dengan nilai sebesar 5.627 dan strategi yang ketiga sebesar 5.612Kata kunci- strategi pemasaran, IFE, EFE, IE, SWOT, QSPM