Nisa Karima
Fakultas Kedokteran, Universitas Lampung

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Ekstrak Buah Kurma Sukkari terhadap Konsentrasi dan Viabilitas Sperma Tikus Putih Galur Sprague-Dawley yang Diinduksi Gelombang Elektromagnetik Telepon Seluler Devi Rahmadiani; Susianti Susianti; Nisa Karima; Anggi Setiorini
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 4 (2023): November 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v5i4.1826

Abstract

Radiasi yang dipancarkan ponsel dapat menyebabkan stres oksidatif melalui peningkatan reactive oxygen species. Stres oksidatif pada sperma dapat menurunkan kualitas sperma. Pemberian antioksidan dapat mencegah terjadinya stres oksidatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak kurma sukkari terhadap konsentrasi dan viabilitas sperma tikus yang diinduksi gelombang elektromagnetik ponsel.Penelitian ini dilakukan selama 35 hari. Sampel yang digunakan adalah 25 ekor tikus jantan yang dibagi menjadi 5 kelompok yakni: K1 yaitu tikus normal, K2 yaitu tikus putih hanya diberi paparan ponsel 3 jam perhari selama 28 hari, P1 yaitu kelompok tikus putih diberi ekstrak kurma dosis 250 mg/kgBB, lalu P2 yaitu kelompok yang diberi ekstrak kurma dosis 500 mg/kgBB, kemudian P3 yaitu tikus putih yang diberi ekstrak kurma dosis 1000 mg/kgBB. Semua kelompok perlakuan, yaitu P1, P2, dan P3 diinduksi dengan ponsel dalam waktu 3 jam selama 28 hari. Data dianalisis dengan menggunakan uji One-way Anova. Hasil menunjukkan terdapat pengaruh ekstrak kurma terhadap viabilitas (p=0,00) dan tidak ada pengaruh yang signifikan pada konsentrasi sperma (p=0,136).. Pemberian ekstrak kurma sukkari memiliki efek yang signifikan pada viabilitas sperma tikus dan tidak ada pengaruh yang signifikan pada pemberian ekstrak kurma sukkari pada konsentrasi sperma tikus.