Ilyas Azzindani
Universitas Tidar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penggunaan Knalpot Standar Dan Variasi Model Freeflow Terhadap Kinerja Mesin Dan Tingkat Kebisingan Pada Honda Supra X 125r Budi Prasetyo; Aziz Rahatur Abdusukri; Ilyas Azzindani; Farkhan Setyawan; Trisma Jaya Saputra
Jurnal Penelitian Rumpun Ilmu Teknik Vol. 2 No. 3 (2023): Agustus : Jurnal Penelitian Rumpun Ilmu Teknik
Publisher : POLITEKNIK PRATAMA PURWOKERTO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/juprit.v2i3.2040

Abstract

Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunan knalpot jenis standard dan knalpot model freeflow merk jrs, creampie serta mcc terhadap tingkat kinerja mesin dan tingkat kebisingan pada sepeda motor supra x 125 r. Data diambil sebanyak tiga kali pada stiap pengujian dengan menggunakan alat dynosport v3.3, serta sound level meter. Pengujian akan dilakukan dengan metode penelitian eksperimen dan metode analisis data deskriptif kuantitatif. Variable terikat pada pengujian ini ada empat yaitu knalpot standard, knalpot model freeflow merk jrs, knalpot model freeflow merk creampie serta, knalpot model freeflow merk mcc. Variable bebas pada penelitian ini yaitu performa mesin meliputi torsi, daya serta tingkat kebisingan. Hasil penelitian ini berupa angka perbedaan tingkat kebisingan, torsi, daya dan konsumsmsi bahan bakar per waktu dari penggunan knalpot jenis standar dengan penggunaan knalpot model freeflow merk jrs, creampie serta mcc. Perbedaan tingkat kebisingan akibat penggunaan knalpot jenis standar dengan penggunaan knalpot model freeflow merk jrs, creampie dan mcc berturut-turut yaitu 12.7 dB, 13.5 dB dan 14.9 dB. Perbedaan torsi akibat penggunaan knalpot jenis standar dengan penggunaan knalpot model freeflow merk jrs, creampie dan mcc berturut-turut yaitu 0.02 N.m, 0.67 N.m dan 0.49 N.m. Perbedaan daya akibat penggunaan knalpot jenis standar dengan penggunaan knalpot model freeflow merk jrs, creampie dan mcc berturut-turut yaitu 0.34 Hp, 0.62 HP dan 0.40 HP. Penggunaan knalpot yang disarankan bagi pengendara adalah knalpot jenis standard karena konstruksi dan efek yang ditimbulkan akibat penggunaannya telah diperhitungkan oleh produsen sesuai dengan spesifikasi sepeda motor tersebut. Namun, apabila pengendara ingin memodifikasi ataupun mengganti knalpot dengan tujuan meningkatkan performa mesin disarankan mengganti knalpot dengan knalpot model freeflow merk jrs karena selain meningkatkan performa mesin dan tingkat kebisingan yang ditimbulkan tidak terlalu bising.