p-Index From 2019 - 2024
0.961
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Jurnal Keperawatan
Hepta Nur Anugraheni
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

IDENTIFIKASI DIAGNOSA KEPERAWATAN PADA KLIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI TERAPI HEMODIALISIS Aprillya Nilla Pertiwi; Dwi Utari Widiastuti; Hepta Nur Anugraheni; Padoli Padoli
JURNAL KEPERAWATAN Vol. 16 No. 3 (2022)
Publisher : JURUSAN KEPERAWATAN POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36568/nersbaya.v16i3.42

Abstract

ABSTRAK Penyakit Gagal Ginjal Kronik (GGK) adalah kerusakan fungsi ginjal yang bersifat irreversibel dimana terjadi kegagalan kemampuan tubuh untuk mempertahankan keseimbangan metabolik, cairan, dan elektrolit. GGK ditandai dengan ketidakseimbangan cairan yang masuk dan yang dikeluarkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi diagnosa keperawatan pada klien gagal ginjal kronik yang menjalani terapi hemodialisis. Populasi dalam penelitian ini adalah klien GGK dengan terapi hemodialisis di ruang hemodialisa RSI Jemursari Surabaya dengan besar sampel 20 klien yang diambil dengan teknik consecutive sampling . Variabel dalam penelitian adalah diagnosa keperawatan. Instrumen pengumpulan data adalah kuesioner berupa format pengkajian keperawatan, rekam medis klien dan daftar diagnosa keperawatan. Metode pengambilan data dengan cara wawancara dan obsevasi. Hasil penelitian disajikan dalam tabel distribusi frekuensi dan dianalisis secara deskripsi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa klien GGK seluruhnya mengalami diagnosa Hipovolemia bd gangguan mekanisme regulasi dan diagnosa risiko ketidakseimbangan elektrolit b.d disfungsi ginjal. Diharapkan klien melakukan pembatasan asupan cairan dan diet yang ketat , disertai motivasi keluarga kepada klien. Kata Kunci : GGK, Diagnosa Keperawatan GGK IDENTIFICATION OF NURSING DIAGNOSES IN CHRONIC RENAL FAILURE CLIENTS THAT ARE UNDERGOING HEMODIALYSIS THERAPY ABSTRACT Chronic Kidney Failure (CKD) is an irreversible damage to kidney function where there is a failure of the body's ability to maintain metabolic, fluid, and electrolyte balance. CKD is characterized by an imbalance of fluid intake and output. The purpose of this study was to identify nursing diagnoses in clients with chronic kidney failure undergoing hemodialysis therapy. The population in this study were CKD clients with hemodialysis therapy in the hemodialysis room of RSI Jemursari Surabaya with a sample size of 20 clients who were taken by consecutive sampling technique. The variable in the study is nursing diagnoses. The data collection instrument was a questionnaire in the form of a nursing assessment format, client medical records and a list of nursing diagnoses. Methods of collecting data by means of interviews and observations. The research results are presented in the frequency distribution table and analyzed descriptively. The results showed that all CKD clients had a diagnosis of hypovolemia related to impaired regulatory mechanisms and a diagnosis of risk of electrolyte imbalance related to kidney dysfunction. It is expected that the client will restrict fluid intake and strict diet, accompanied by family motivation to the client. Keywords : CKD, Nursing Diagnosis of CKD
Pengetahuan Dan Mekanisme Koping Klien Diabetes Melitus Di Wilayah Kerja Puskesmas Pacar Keling Surabaya Dwi Setyorini; padolipdl; Hepta Nur Anugraheni
JURNAL KEPERAWATAN Vol. 16 No. 2 (2022)
Publisher : JURUSAN KEPERAWATAN POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36568/nersbaya.v16i2.46

Abstract

ABSTRAK Diabetes melitus merupakan penyakit kronis yang dapat menyebabkan stress. Stres akibat penyakit dapat diatasi dengan mekanisme koping adaptif yang berasal dari pengetahuan dalam diri penderitanya. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi hubungan pengetahuan dan mekanisme koping klien diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Pacar Keling Surabaya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik. Populasi dalam penelitian ini adalah klien DM yang berobat ke puskesmas dengan besar sampel 66 klien yang dipilih melalui  teknik accidental sampling. Variabel dalam penelitian ini adalah pengetahuan DM dan mekanisme koping. Hasil penelitian didapatkan hampir seluruhnya klien diabetes melitus berpengetahuan baik, sebagian kecil berpengetahuan cukup dan tidak ada yang berpengetahuan kurang. Hampir seluruhnya melakukan mekanisme koping adaptif dan sisanya maladaptif. Pengetahuan baik yang dimiliki oleh klien diabetes mellitus, akan meningkatkan mekanisme koping adaptif. Hasil penelitian ini menyarankan agar klien diabetes melitus terus meningkatkan pengetahuan tentang perawatan agar dapat menghadapi penyakit diabetes mellitus dengan mekanisme koping yang adaptif,  menjaga pola makan, aktivitas cukup, menejemen medikasi dan pengobatan teratur, guna mengontrol kadar gula darah dan mencegah terjadinya komplikasi. Kata Kunci : Pengetahuan, Mekanisme Koping, Diabetes   KNOWLEDGE AND COPING MECHANISM OF DIABETES MELLITUS CLIENTS IN THE WORK AREA OF PUSKESMAS PACAR KELING SURABAYA   ABSTRACT                  Diabetes mellitus is a chronic disease that can cause stress. Stress due to disease can be overcome by adaptive coping mechanisms that come from knowledge within the sufferer. The purpose of this study was to identify the relationship between knowledge and coping mechanisms of diabetes mellitus clients in the work area of ​​the Paddy Keling Public Health Center Surabaya. This type of research is descriptive analytic. The population in this study were DM clients who went to the puskesmas with a large sample of 66 clients who were selected through accidental sampling technique. The variables in this study were knowledge of DM and coping mechanisms. The results showed that almost all of the diabetes mellitus clients had good knowledge, a few had sufficient knowledge and none had less knowledge. Almost all of them perform adaptive coping mechanisms and the rest are maladaptive. Good knowledge possessed by clients with diabetes mellitus, will improve adaptive coping mechanisms. The results of this study suggest that diabetes mellitus clients continue to increase knowledge about treatment in order to deal with diabetes mellitus with adaptive coping mechanisms, maintain diet, sufficient activity, medication management and regular treatment, in order to control blood sugar levels and prevent complications. Keywords : Knowledge, Coping Mechanism, Diabetes
Kepatuhan Minum Obat Klien Tuberkulosis Paru Di Puskesmas Sidosermo Surabaya Erfah; Hepta Nur Anugraheni; padolipdl
JURNAL KEPERAWATAN Vol. 16 No. 2 (2022)
Publisher : JURUSAN KEPERAWATAN POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36568/nersbaya.v16i2.49

Abstract

ABSTRAK Tuberkulosis Paru (TB Paru) merupakan salah satu penyakit yang telah lama dikenal dan sampai saat ini masih merupakan masalah kesehatan diberbagai negara di dunia. Kepatuhan pengobatan merupakan kunci pemberantasan dan penyembuhan TB Paru. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kepatuhan klien TB Paru dalam menjalani pengobatan TB. Jenis penelitian adalah deskriptif yang mendeskripsikan tentang kepatuhan minum obat pada klien TB paru yang menjalani pengobatan. Populasi penelitian ini adalah seluruh klien dengan TB paru di Puskesmas Sidosermo Surabaya yang menjalani pengobatan dengan besar sampel 22 klien diambil sampling insidental. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah kepatuhan minum obat yang meliputi dosis, waktu dan aturan minum obat TB paru. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuisioner dan rekam medis. Data yang telah diolah, disajikan dalam bentuk table atau distribusi frekuensi, dan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa klien TB Paru yang menjalani pengobatan seluruhnya (100%) patuh dalam pemberian dosis obat, sebagian besar (63,64%) tidak patuh waktu minum obat dan hampir seluruhnya (81,81%) patuh dalam mengikuti aturan minum obat. Diharapkan klien TB paru yang menjalani pengobatan meningkatkan serta memperhatikan ketepatan waktu minum obat dan aturan minum obat . Kata Kunci : Kepatuhan, TB Paru, Pengobatan COMPLIANCE WITH TAKING PULMONARY MEDICINE IN SIDOSERMO HEALTH CENTER OF SURABAYA Pulmonary Tuberculosis (pulmonary TB) is a disease that has long been known and is still a health problem in various countries in the world. Treatment adherence is the key to eradicating and curing pulmonary TB. The purpose of this study was to determine the compliance of pulmonary TB clients in undergoing TB treatment. This type of research is descriptive which describes the adherence to taking medication in pulmonary TB clients undergoing treatment. The population of this study were all clients with pulmonary TB at the Sidosermo Health Center Surabaya who underwent treatment with a sample size of 22 clients taken incidental sampling. The independent variable in this study was medication adherence which included dose, time and the rules for taking pulmonary TB drugs. Data collection instruments used questionnaires and medical records. Data that has been processed, presented in the form of a table or frequency distribution, and analyzed descriptively. The results of this study indicate that pulmonary TB clients who undergo treatment are entirely (100%) obedient in administering drug doses, most (63.64%) are not compliant when taking medication and almost all (81.81%) are obedient in following the rules of taking medication. . It is hoped that pulmonary TB clients undergoing treatment will improve and pay attention to the timeliness of taking medication and the rules for taking medication. Keywords : Drug adherence, TB, Treatment