Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Controlling and Remote Monitoring System Greenhouse Dream Farm Muh. Idham Anas; Atikah Tri Budi Utami; Lutfi
JEAT : Journal of Electrical and Automation Technology Vol 1 No 1 (2022): JEAT : Journal of Electrical and Automation Technology
Publisher : UPPM Poltek ATI Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (591.867 KB)

Abstract

Greenhouse merupakan sebuah bangunan tempat budidaya tanaman dengan pengaturan beberapa variable di dalamnya agar sesuai dengan kebutuhan tumbuh kembang salah satu bahan pokok yang ada di Indonesia yaitu sayuran. Namun pada saat menanam terdapat banyak masalah seperti adanya hama, cuaca yang tidak mendukung dan masih banyak lagi. Oleh karena itu diperlukan suatu proses monitoring agar dapat meminimalisir jumlah hama dan meningkatkan hasil tanaman yang dibudidayakan. Kontroling dan monitoring yang akan dibuat berupa suhu, aliran rockwool dan ph karena merupakan variabel yang sangat penting pada saat menanam sayuran. Kontroling dan monitoring yang akan dibuat terdiri dari berbagai komponen yaitu ada Arduino UNO sebagai Kontroller, Soil Moisture sebagai sensor aliran rockwoll, DHT 22 sebagai sensor suhu dan ph meter sebagai sensor ph nutrisi. Serta tanaman sayur sebagai Plant. Selain itu akan ditambah dengan HP Android agar dapat di monitoring dari jarak jauh.
Monitoring Arus Listrik dengan Kontroller Embedded System Terintegrasi Taufik Muchtar; Atikah Tri Budi Utami; Lutfi; Muhammad Nawir
Majalah Teknik Industri Vol 29 No 2 (2021): Majalah Teknik Industri Desember 2021
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (UPPM) Politeknik ATI Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Krisis energi merupakan masalah yang sangat mengkhawatirkan dan meresahkan hampir di setiap negara di dunia termasuk di Indonesia. Berbagai upaya dilakukan untuk mengatasi kemungkinan terjadinya krisis energi listrik, mulai dari pencarian sumber energi baru dan yang terbarukan, menemukan peralatan yang rendah dalam konsumsi energinya sampai dengan pengembangan sistem efisiensi energi. Sistem efisiensi energi listrik membutuhkan monitoring arus listrik secara langsung atau real-time monitoring. Tujuan penelitian ini adalah Monitoring Arus Listrik Pada Embedded system yang terintegrasi. Metode yang digunakan adalah rancang bangun dan uji coba atau ekperimen di laboratorium. Proses pembuatan alat ini melalui beberapa tahap yakni tahap simulasi, tahap pengujian alat ukur, tahap pembuatan prototype sistem dan fabrikasi alat secara terintegrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat bekerja seperti yang diharapkan dan ditargetkan. Eror pengujian perangkat dibandingkan dengan pengukuran secara langsung dengan alat ukur sebesar, eror arus 0,46 %.
Development of Water Flow Monitoring System in Hydroponics Using Blynk Application Atikah Tri Budi Utami; Muhammad Jusram
JEAT : Journal of Electrical Automation Technology Vol. 2 No. 1 (2023): JEAT : Journal of Electrical and Automation Technology
Publisher : UPPM Poltek ATI Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam memantau tanaman hidroponik, memberikan nutrisi secara teratur merupakan tanggung jawab yang harus dilakukan oleh petani. Saat ini, tanaman hidroponik masih menggunakan metode manual untuk mengecek aliran air tanaman, seperti mengatur katup keran air untuk memastikan bahwa tanaman menerima nutrisi yang cukup. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem monitoring tanaman hidroponik menggunakan aplikasi Blynk. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental melalui 2 (dua) tahap, yaitu tahap pembuatan perangkat dan tahap pengujian perangkat. Perangkat ini menggunakan mikrokontroler ESP-8266 dan aplikasi Blynk sebagai sistem pendukung untuk memantau pengiriman nutrisi ke tanaman secara online. Perangkat ini juga menggunakan pompa untuk menyalurkan air ke tanaman hidroponik dan sensor aliran air YF-S201 untuk mengukur aliran air dan volume air yang mengalir setiap hari, serta servo yang mempertahankan tingkat aliran air yang diinginkan sebesar 13,57 liter/menit dan ketinggian air dari 2,4 cm sampai 2,6 cm.