Afmi Fuad
Fakultas Psikologi Universitas Gunadarma

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

CITRA TUBUH DAN HARGA DIRI PADA REMAJA PENGGUNA SUPLEMEN PELANGSING Gabriela A. Putribima; Ira Puspitawati; Afmi Fuad
Arjwa: Jurnal Psikologi Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (385.582 KB) | DOI: 10.35760/arjwa.2022.v1i1.7296

Abstract

Suplemen pelangsing telah banyak digunakan oleh para remaja yang menginginkan berat badan ideal. Pandangan mengenai citra tubuh sering kali berkaitan erat dengan harga diri pada remaja, seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan fisik remaja. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris kontribusi citra tubuh terhadap harga diri pada remaja pengguna suplemen pelangsing. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini yaitu purposive sampling. Sampel pada penelitian ini terdiri dari 90 remaja akhir yang mengonsumsi suplemen pelangsing. Pengukuran harga diri menggunakan skala yang diadaptasi dan dimodifikasi oleh peneliti berdasarkan aspek-aspek harga diri dari Luhtanen dan Crocker (1992) yaitu keanggotaan, pribadi, publik, dan identitas. Pengukuran citra tubuh menggunakan skala yang diadaptasi dan dimodifikasi oleh peneliti berdasarkan aspek-aspek citra tubuh dari Kopel, Eiser, Cool, Grimer, dan Carter (1998) yaitu penampilan umum, kompetensi tubuh, reaksi orang lain terhadap penampilan, nilai penampilan, dan bagian tubuh. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil analisis dengan kontribusi sebesar nilai R2= 0.194 yang berarti bahwa 19.4% harga diri remaja pengguna suplemen pelangsing dipengaruhi oleh citra tubuh dan 81.6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
PENGARUH SPIRITUAL WELL BEING DAN HARDINESS TERHADAP STRESS KERJA PADA TERAPIS ANAK AUTIS Afmi Fuad; Ira Puspitawati
Jurnal Psikologi Vol 10, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menguji pengaruh spiritual well being dan hardiness terhadap stres kerja terapis anak autis. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini mengunakan kuisioner  berupa skala  spirithjkess & skala stres kerja. Partisipan  dalam penelitian ini berjumlah 54 terapis pada dua klinik terapi anak autis di Jakarta dan Bekasi, dengan karakteristik minimal terapis bekerja selama 6 bulan.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukakan bahwa terdapat pengaruh spiritual well being terhadap stres kerja diterima, sedangkan hardiness terhadap stres kerja ditolak tidak berkontribusi tetapi memberi pengaruh terhadap stres kerja, sedangkan spiritual well being dan hardiness terhadap stres kerja, besar. Didapat koefisiensi F sebesar 4,877 dan tingkat signifikansi sebesar  0,012. Ini  menunjukan ada kontribusi yang signifikan sebesar 12%, sedangkan sisanya sebesar 98% disebabkan oleh faktor-faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.Kata Kunci : anak autis, hardiness, spiritual well being, stres kerja, terapis
DUKUNGAN SOSIAL DAN KEPERCAYAAN DIRI PADA ORANG TUA DENGAN ANAK DOWN SYNDROME Tita Rahmi Priwanti; Ira Puspitawati; Afmi Fuad
Jurnal Psikologi Vol 12, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/psi.2019.v12i1.1918

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris hubungan antara dukungan sosial dengan kepercayaan diri pada orang tua dengan anak down syndrome. Responden dalam penelitian ini adalah orang tua yang memiliki anak down syndrome berjumlah 52 orang. Alat ukur yang digunakan adalah social provisions scale dan skala ukur kepercayaan diri. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik korelasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif antara dukungan sosial dengan kepercayaan diri.