This Author published in this journals
All Journal Menara Ilmu
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Tingkat Pengetahuan Anak Tentang Kesehatan Gigi Dan Mulut Dengan Perilaku Menyikat Gigi Pada Siswa Kelas 1-3 Di Sdn 28 Rawang Timur Hanim Khalida Zia; Resa Ferdina; Salsa Nabila Evandi
Menara Ilmu : Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah Vol 17, No 1 (2023): Vol 17 No. 01 JULI 2023
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/mi.v17i1.4527

Abstract

Kesehatan gigi dan mulut merupakan penunjang tercapainya kesehatan tubuh yang optimal. Kondisi kesehatan gigi dan mulut yang terpelihara akan berpengaruh pada peningkatan kualitas hidup dan produktifitas sumber daya manusia. Periode usia anak sekolah 6-12 tahun adalah salah satu kelompok yang rentan akan penyakit gigi dan mulut. Pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut pada anak sangat penting karena merupakan kelompok usia yang sangat kritis terhadap terjadinya karies gigi permanen, pada usia ini mempunyai sifat khusus yaitu masa transisi pergantian gigi susu ke gigi permanen. Beberapa penelitian menyatakan bahwa tingkat pengetahuan dan perilaku menyikat gigi pada anak dapat mempengaruhi pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan anak tentang kesehatan gigi dan mulut dengan perilaku menyikat gigi pada Siswa Kelas 1-3 di SDN 28 Rawang Timur. Jenis penelitian ini adalah survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan dengan jumlah sampel sebanyak 103 responden yang diambil secara purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan memberikan lembaran kuesioner kepada Siswa SD kelas 1-3 di SDN 28 Rawang Timur. Hasil Penelitian menunjukkan sebagian besar siswa kelas 1-3 memiliki tingkat pengetahuan kategori cukup sebanyak 42,7% dan perilaku menyikat gigi dengan kategori cukup sebanyak 52,4%. Hasil uji statistik menunjukkan adanya hubungan signifikan antara pengetahuan dengan perilaku menyikat gigi pada Siswa Kelas 1-3 di SDN 28 Rawang Timur dimana hasil uji statistik diperoleh nilai p = 0,000 (p < 0,05). Kata Kunci: Tingkat pengetahuan, kesehatan gigi dan mulut anak, perilaku menyikat gigi