This Author published in this journals
All Journal Jurnal DIALEKTOLOGI
Helaluddin
UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MODEL PEMBELAJARAN MENULIS DENGAN PENDEKATAN PROSES-GENRE BERBASIS KEARIFAN LOKAL Helaluddin
Dialektologi Vol 6 No 02 (2021): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/dialektologi.v6i02.313

Abstract

Menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang bersifat produktif yang memiliki tingkat kesulitan yang tinggi bagi mahasiswa. Untuk alasan itulah, pengajar diharapkan mampu menyajikan pembelajaran menulis yang dapat merangsang minat dan bakat mereka terhadap aktivitas menulis, khususnya dalam menulis akademik. Salah satu pendekatan yang dapat digunakan oleh pengajar adalah pendekatan proses genre yang merupakan pendekatan gabungan antara pendekatan proses dan genre yang telah dinyatakan sebagai pendekatan terbaik oleh para pakar bahasa. Artikel ini mengulas tentang desain model pembelajaran menulis dengan menggunakan pendekatan tersebut dengan menonjolkan aspek kearifan lokal sebagai salah satu upaya dalam memperkenalkan dan mempertahankan budaya sekitar bagi mahasiswa. Desain model pembelajaran ini memiliki empat sintaks (langkah-langkah pembelajaran), yaitu: (1) mengenali bentuk teks, (2) menganalisis struktur teks, (3) mendiskusikan isi teks, (4) menulis tekas secara mandiri, (5) menyempurnakan teks, dan (6) memublikasikan teks.