Trianny Syantikha
Tanjungpura University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DETEKSI PEMALSUAN CITRA DENGAN TEKNIK COPY-MOVE MENGGUNAKAN BLOCK MATCHING Trianny Syantikha; Cucu Suhery; Tedy Rismawan
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 10, No 01 (2022): Edisi April 2022
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/coding.v10i01.52721

Abstract

Copy-Move merupakan teknik pemalsuan citra yang dilakukan dengan cara menyalin suatu bagian yang ada di dalam citra dan meletakkan bagian salinan tersebut ke bagian objek yang ingin ditutupi, sehingga dapat menghasilkan citra yang palsu dan sulit untuk dideteksi secara kasat mata. Penelitian ini membangun sebuah sistem untuk mendeteksi pemalsuan citra dengan teknik Copy-Move menggunakan Block Matching. Data yang digunakan sebanyak 60 citra Copy-Move yang masing-masing memiliki citra Ground Truth. Data keluaran yang dihasilkan berupa 2 jenis citra yaitu citra edge yang merupakan citra Copy-Move dengan memberi garis warna pada daerah yang diduga palsu, dan citra mask yang merupakan citra hasil deteksi dengan background berwarna hitam, sementara daerah yang berwarna putih adalah daerah yang diduga palsu. Hasil deteksi citra mask dibandingkan dengan citra Ground Truth untuk mendapatkan nilai akurasi sistem. Berdasarkan hasil pengujian, semakin besar ukuran blok yang digunakan maka semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk melakukan perhitungan pada setiap blok. Persentase akurasi dalam mendeteksi pemalsuan citra adalah sebesar 39.06% pada ukuran blok 4×4 piksel dengan durasi waktu 5 menit 34 detik, 93.08% pada ukuran blok 8×8 piksel dengan durasi waktu 17 menit 26 detik, 95.26% pada ukuran blok 16×16 piksel dengan durasi waktu 70 menit 22 detik.